Jumat, 28 Februari 2025

Jelang Ramadhan Polres Kediri Bangun Sumur Bor untuk Mushola di Desa Damarwulan*

KEDIRI - Menyambut datangnya bulan suci Ramadan 1446 H, Polres Kediri Polda Jatim mennggelar bakti sosial memberikan bantuan sumur bor di Musala Baitull Muttakim Dusun Kemirahan Desa Damarwulan Kecamatan Kepung, pada Jumat (28/2/2025).

Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto S.H., S.I.K, berharap bantuan sumur bor ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar. 

"Melalui kegiatan bakti sosial ini saya berharap dapat memberikan manfaat bagi saudara-saudara yang membutuhkan," tutur AKBP Bimo, Jumat (28/2).

Menurut AKBP Bimo, bantuan alat sumir bor ini sangat penting untuk mendapatkan air bersih. 

Pihaknya juga akan melaksanakan kegiatan Bakti Sosial yang serupa di wilayah hukum Polres Kediri. 

"Ya tentunya jika ada warga yang kesulitan air bersih dan membutuhkan sumur bor serta bantuan air bersih pasti kita akan bantu. Karena air bersih ini sangat penting untuk kehidupan sehari-hari," jelasnya. 

Kapolres Kediri menambahkan, di bulan Ramadan yang istimewa ini dijadikan momen untuk yang sangat berharga untuk membersihkan diri, memperkuat iman serta menjalankan ibadah dengan sungguh-sungguh. 

"Melalui kegiatan ini saya mengajak semua lapisan masyarakat untuk saling membantu sesama, karena berbagi kasih, kebahagiaan dan rezeki kepada orang-orang yang membutuhkan," imbuh Kapolres Kediri. 

Kapolres Kediri juga menyampaikan kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan nyaman serta kondusif. 

Tingkatkan kewaspadaan dan penjagaan di pos kamling pada malam hari. Jangan sampai ada korban kriminalitas seperti Curat, Curas dan Curanmor. 

"Selain itu juga mari kita bersama-sama memberantas peredaran narkoba dan narkotika. Peran serta lapisan masyarakat sangatlah penting dalam menjaga keamanan dan kenyamanan di lingkungan," ucap AKBP Bimo. 

Sementara, pengurus Musala Baitull Muttakim, mengaku senang dan bahagia mendapatkan bantuan sumur bor dari Polres Kediri. 

Menurutnya hampir 10 tahun di Musala tersebut kesulitan air bersih. 

Ia pun kaget mendapat bantuan sumur bor di Musala yang dia urus selama ini.

Tentunya dengan bantuan sumur bor air bersih dapat bermanfaat bagi warga sekitar.

"Selama ini air bersih untuk Musala dari saluran rumah saya. Ya sudah lama kami kesulitan air bersih. Alhamdulillah dapat bantuan air bersih dan airnya lancar deras," ungkap Kasihan, pengurus Musala Baitull Muttakim. (*)

*Sambang Toga Tomas, Kapolres Pasuruan Ajak Jaga Kondusifitas di Bulan Suci Ramadhan*

Satgas Pangan Polda Jatim Pastikan Stok dan Harga Bapokting Jelang Idul Fitri Relatif Stabil*

SURABAYA - Subdit I Indagsi, Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Jatim bersama stakeholder terkait melakukan operasi pasar di Pasar Tambahrejo Surabaya pada Sabtu (1/3/2025). 

Kegiatan ini bertujuan untuk memantau ketersediaan dan harga barang kebutuhan pokok menjelang dan selama bulan Ramadhan hingga Idul Fitri 1446 H.

Kasubdit I Indagsi Ditreskrimsus Polda Jatim, AKBP Irwan Kurniawan AZ menyampaikan bahwa operasi ini merupakan tindak lanjut kebijakan Presiden RI Prabowo Subianto dan perintah langsung dari Kapolda Jatim melalui Dirreskrimsus Polda Jatim Kombes Pol Budi Hermanto selaku Kepala Satgas Pangan.

"Alhamdulillah, kami dari Satgas Pangan Polda Jatim bersama rekan-rekan dari KPPU, Disnak, Disperindag, Dinas Pertanian, Bulog, dan PD Pasar Jaya melakukan pengecekan terhadap stok Bapokting dan bahan pangan lainnya," ujar AKBP Irwan.

Dari hasil pengecekan, ditemukan bahwa stok barang kebutuhan pokok penting (Bapokting) seperti beras, minyak goreng, termasuk Minyakita dan lainnya dalam keadaan aman dan terkendali. 

AKBP Irwan mengatakan Stok untuk wilayah Jatim khususnya Surabaya tidak mengalami kekurangan. 

"Kami menjamin bahwa stok di bulan suci Ramadhan semuanya ada. Masyarakat jangan panik, Insya Allah bisa mengcover sampai lebaran nanti," tambahnya.

Terkait harga, meskipun ada beberapa komoditas yang mengalami kenaikan, secara umum harga relatif stabil karena masih mengacu pada Harga Eceran Tertinggi (HET). 

"Memang yang agak naik adalah cabai karena pengaruh cuaca, ini yang berpengaruh terhadap harga," jelas AKBP Irwan.

Untuk mengantisipasi kenaikan harga, Pemerintah Provinsi Jawa Timur telah melakukan langkah-langkah preventif. 

Bulog dan dinas terkait telah menyiapkan program pasar murah, sementara Bulog bekerja sama dengan Pos dan Dinas Pertanian juga telah melakukan gerakan pangan murah.

"Kami dari Satgas Polda Jatim bersama stakeholder lainnya dari Provinsi Jatim bersinergi bahu-membahu mendukung kebijakan pemerintah dan menjamin stok maupun harga relatif stabil," pungkas AKBP Irwan. (*)

Kapolri: Selamat Menjalankan Ibadah Puasa, Momentum Berlomba-Lomba Dalam Kebaikan

Kamis, 27 Februari 2025

Kompak TNI-Polri di Trenggalek Semangati Pelajar SLB untuk Masa Depan Gemilang*

Sambut Ramadhan 1446 H, Berikut Himbuan Kapolres Ngawi*

NGAWI, Memasuki bulan suci Ramadhan 1446 H/2025 M, Polres Ngawi Polda Jatim beserta jajarannya, akan mengoptimalkan patroli melalui kegiatan yang ditingkatkan (KRYD.

Hal itu untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) saat bulan suci Ramadhan dan menyambut Idul Fitri 1446bH/2025.

"Menjelang dan saat bulan Ramadhan, Polres Ngawi dan jajaran akan aktif untuk berpatroli demi menjaga kamtibmas tetap kondusif," tutur Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, saat memimpin apel di lapangan Satya Haprabu Polres Ngawi, Jumat (28/2).

Mantan Kapolres Situbondo ini, juga memberikan imbauan kamtibmas demi masyarakat merasa aman dan nyaman dalam beribadah di bulan Ramadhan 1446 H.

Berikut himbauan Kapolres Ngawi untuk masyarakat selama bulan Puasa Ramadhan dan Idul Fitri :

- Dilarang melakukan konvoi, arak-arakan kendaraan pada saat sahur, kebut-kebutan, balapan liar dan berkendara dengan memakai knalpot yg tidak sesuai spektek.

- Tidak bermain petasan atau bahan peledak lainnya, serta tidak bermain perang sarung yang dapat mengganggu ketertiban umum dan membahayakan diri sendiri serta orang lain

- Menghindari kegiatan pertemuan, nongkrong atau berkumpul yang bisa berujung terjadinya tawuran, atau perkelahian khususnya bagi para remaja.

- Meningkatkan iman dan taqwa, serta hindari kegiatan yang tidak bermanfaat dan dapat mengurangi nilai ibadah puasa.

- Tetap menjaga toleransi dan saling menghargai antar umat beragama, agar kerukunan tetap terjaga

- Selalu waspada terhadap segala jenis kejahatan dan pastikan rumah dalam keadaan terkunci dan aman saat ditinggalkan, serta jangan lupa mematikan kompor saat tidak digunakan

Imbauan ini diberikan, agar masyarakat tetap aman dan nyaman dalam menjalankan ibadah selama bulan suci Ramadhan. (*)

Polres Bojonegoro dan TPID Lakukan Sidak Distributor, Pastikan Stok Bapokting Aman*

Wujudkan Masyarakat Tangguh Bencana Anggota Polres Probolinggo Inisiasi Gelar Simulasi di Daerah Rawan Banjir*

Sambut Ramadhan 1446 H Polres Malang Gelar Bakti Religi*

Polres Ponorogo Amankan Sepasang Kekasih Diduga Curi Motor Modus Dukun

Kakorlantas Imbau Masyarakat Persiapkan Diri dengan Baik Saat Mudik Lebaran

Jakarta. Kakorlantas Irjen Pol. Agus Suryo Nugroho mengimbau masyarakat yang akan melaksanakan mudik saat libur Lebaran 2025 nanti, agar mempersiapkan diri dengan baik, serta mematuhi imbauan-imbauan yang ada.

Ia juga mengingatkan masyarakat mengutamakan kesehatan jika ingin melakukan perjalanan jauh ke kampung halaman.

"Kami mengimbau kepada pemudik biar pun masih satu bulan yang akan datang, yang paling penting jaga kesehatan, ketika akan jalan jauh kesehatan itu yang penting," ujar Kakorlantas, Kamis (27/2/2025).

Calon pemudik yang ingin menggunakan kendaraan pribadi juga diharapkan mengecek kondisi kendaraan. Tak hanya itu, saldo kartu tol atau e-toll juga harus dipastikan cukup guna menghindari antrean panjang.

Kakorlantas juga mengimbau pengendara yang sudah melakukan perjalanan jauh, sebaiknya istirahat minimal 2,5 jam sekali. Hal ini bertujuan agar pemudik sampai tujuan dengan selamat dan sehat.

"Kedua kendaraannya berkeselamatan, dicek betul kondisi mesin, rem, kendaraan yang digunakan mudik, dan ketika jalan cukup jauh minimal 2,5 jam silakan istirahat," tutur Kakorlantas.

Lebih lanjut, Kakorlantas juga mengingatkan pemudik yang menggunakan kendaraan roda empat tidak hanya fokus pada rest area jika ingin beristirahat. Menurutnya, ada opsi lain untuk pemudik beristirahat dan kulineran.

"Kalau rest areanya penuh, tidak harus rest area, mungkin bisa keluar tol, nanti di kabupaten banyak kuliner, karena tol juga informasinya diskon 20 persen. Jadi kalau keluar terus masuk lagi itu tidak bayar, kemarin kita sudah diskusi dengan Jasa Marga," ujar Kakorlantas.

Ia pun memastikan jajarannya bersama stakeholder sudah siap melaksanakan Operasi Ketupat 2025. Kakorlantas mengatakan pihaknya sudah menyiapkan skenario untuk segala situasi termasuk dalam situasi darurat.

"Dari Korlantas sudah lakukan survei, dari Kementerian Perhubungan sudah survei, yang jelas pasti ada peningkatan dari tahun ke tahun, dari 2023, 2024, 2025 pasti ada, sehingga persiapan-persiapan untuk antispasi itu tentunya stakeholder akan rapat dan lakukan langkah tepat. Cara bertindaknya seperti apa, sampai ada cara bertindak emergency, kaitannya mungkin dengan cuaca ekstrem dan sebagainya," pungkas Kakorlantas.

Polri akan melaksanakan Operasi Ketupat 2025 mulai 26 Maret 2025 hingga 8 April 2025. Kakorlantas pun menginstruksikan jajaran untuk fokus mengamankan arus mudik dan arus balik Lebaran 2025 agar masyarakat bisa merasa aman, nyaman dan lancar.

Dalam persiapannya, Kakorlantas mengatakan bahwa Korlantas Polri mengidentifikasi empat klaster utama yang menjadi fokus pengamanan. Masing-masing yakni jalur tol, jalan nasional, pelabuhan penyeberangan, serta destinasi wisata dan tempat ibadah.

Jalin Sinergitas, Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz-2025 Kunjungi Pos Pamtas Yonif 512 di Oksibil

Kampanye #RiseAndSpeak: Komitmen Polri Wujudkan Lingkungan Aman dan Inklusif bagi Perempuan dan Anak*

Jakarta, 27 Februari 2025 – Dalam rangka memperkuat komitmen dalam pemberdayaan perempuan serta perlindungan terhadap perempuan dan anak, Dit PPA & PPO Bareskrim Polri menggelar Kick Off Meeting kampanye #RiseAndSpeak. Kampanye ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang aman, inklusif, dan berkeadilan melalui peningkatan kesadaran, keberanian berbicara, serta melaporkan kekerasan berbasis gender, baik dalam bentuk kekerasan fisik, psikis, maupun eksploitasi ekonomi dan seksual.

Dalam sambutannya, Direktur PPA & PPO Bareskrim Polri, Brigadir Jenderal Polisi Nurul Azizah, menegaskan pentingnya peran serta masyarakat dalam memerangi kekerasan terhadap perempuan dan anak. "Visi kami dalam kampanye #RiseAndSpeak adalah untuk mewujudkan lingkungan yang aman dan inklusif bagi semua, terutama perempuan, anak-anak, dan kelompok rentan lainnya. Kami mendorong setiap individu untuk berani bersuara dan melaporkan setiap tindak kekerasan dan ketidakadilan," ujar Brigjen Nurul Azizah.

Kampanye ini memiliki sejumlah misi utama, antara lain mengedukasi masyarakat untuk berani melaporkan tindak kekerasan, memperkuat sinergi lintas sektoral, serta mengoptimalkan platform digital sebagai sarana edukasi publik yang luas dan efektif. Selain itu, kampanye ini juga bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri dan instansi terkait dalam menangani kasus-kasus kekerasan berbasis gender dan perdagangan manusia.

"Salah satu hal yang sangat penting adalah pemberdayaan korban dan pelaku yang merupakan kelompok rentan. Kami ingin memberikan kapasitas dan kemandirian kepada mereka melalui program rehabilitasi, pendampingan psikososial, serta pemberdayaan ekonomi," tambahnya.

Kampanye #RiseAndSpeak tidak hanya mencakup kegiatan edukasi melalui media sosial dan konvensional, tetapi juga melibatkan berbagai kegiatan langsung di masyarakat, seperti workshop, konsultasi dengan psikolog, serta fasilitas curhat bagi para korban kekerasan. Salah satu acara yang telah dilaksanakan adalah workshop di Indramayu pada 6 Februari 2025, yang dihadiri oleh lebih dari 200 orang, termasuk pelajar, mahasiswa, serta perwakilan masyarakat.

Dalam rangkaian program yang akan datang, kampanye ini juga melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk pelajar, mahasiswa, tokoh agama, serta aparat penegak hukum. Salah satu kegiatan yang menonjol adalah "Ngabuburite Bersama Santri Milenial" yang akan diadakan pada bulan Maret 2025, mengajak santri untuk berani berbicara melawan kekerasan dan kejahatan.

"Melalui kolaborasi dan komitmen bersama, kita bisa menciptakan perubahan nyata. Mari bersama-sama menjadi bagian dari gerakan ini untuk membangun Indonesia yang lebih aman, inklusif, dan berkeadilan," seru Brigjen Nurul Azizah.

Sebagai puncak dari kampanye ini, pada bulan September 2025, akan diadakan penghargaan untuk individu, komunitas, dan instansi yang aktif berkontribusi dalam gerakan ini, termasuk penghargaan untuk penyidik terbaik, inovasi terbaik dari Polres/Polda, dan kontribusi terbaik dalam kampanye kesetaraan gender.

Kampanye #RiseAndSpeak adalah komitmen kolektif untuk menciptakan lingkungan yang aman bagi perempuan dan anak, serta seluruh masyarakat. "Mari bersama-sama kita bangun Indonesia yang lebih baik melalui tindakan nyata," tutup Brigjen Nurul Azizah.

http://www.wartacarita.media/2025/02/kapolri-dan-panglima-tni-bagikan-ribuan.html

Rabu, 26 Februari 2025

Kapolri dan Panglima TNI Bagikan Ribuan Bansos Jelang Ramadan

Soliditas TNI Polri di Bondowoso, Siap Wujudkan Kondusifitas Pasca Pelantikan Kepala Daerah*

BONDOWOSO - Pasca pelantikan kepala daerah terpilih dan jelang Ramadhan 1446 H,  Kapolres Bondowoso, AKBP Harto Agung Cahyono S.H.,S.I.K.,M.H., melaksanakan kunjungan silaturahmi ke Markas Batalyon Infanteri 514/Sabaddha Yudha Bumi Curahdami Bondowoso.

Kedatangan Kapolres Bondowoso yang baru ini disambut hangat oleh Komandan Batalyon Infanteri 514/SY Letkol Inf.M. Ibrahim.S.Soulisa bersama dengan para jajaran Perwira dan anggota.

Dalam kunjungan silahturahmi tersebut, Kapolres Bondowoso
AKBP Harto Agung Cahyono didampingi Wakapolres Kompol I Gede Suartika, S.H beserta pejabat utama Polres Bondowoso, diajak berkeliling menuju pangkalan yang ada di Batalyon dengan menggunakan mobil Pertempuran Jarak Dekat (PJD). 

AKBP Harto Agung Cahyono mengatakan, kunjungannya ke Markas Batalyon Infanteri 514/Sabaddha Yudha kali ini untuka meningkatkan jalinan sinergitas dan solidaritas antara TNI dan Polri.

"Silaturahmi, kebetulan saya baru menjabat sebagai Kapolres Bondowoso," ujarnya di sela kunjungan didampingi Danyonif 514/SY Letkol Infanteri M.Ibrahim.S.Soulisa, Rabu (26/2).

Pria asli Pamekasan Madura ini menegaskan, sinergitas,solidaritas dan soliditas antara TNI Polri di Bondowoso sudah terjalin kuat dari sejak dulu.

"Dalam hal menjaga kondusifitas, TNI Polri di Bondowoso ini sudah dari dulu dan tidak pernah ada masalah," tegas AKBP Harto Agung.

Ia juga menegaskan, jika kehadirannya ke Yonif 514/SY itu untuk memupuk kebersamaan antara Polres Bondwoso dan keluarga besar Yonif 514/SY yang sudah lama terjalin. 

"Sekaligus memperkenalkan diri sebagai Kapolres Bondowoso yang baru," ungkapnya.

Sementara itu, Danyonif 514/SY Letkol Infanteri .M.Ibrahim.S.Soulisa
mengucapkan terima kasih atas kedatangan Kapolres Bondowoso bersama para pejabat utama Polres ke Markas Yonif 514/SY. 

Dengan adanya silaturahim yang baik, sinergitas dan soliditas antara TNI-Polri maka kondusifitas khususnya di wilayah hukum Polres Bondowoso Polda Jatim akan tetap terwujud dan terpelihara.

"Kami yakin dapat terwujud Kabupaten Bondowoso yang aman damai dan tenteram dari gangguan-gangguan kamtibmas dan kami TNI Polri siap wujudkan dan pelihara kondusifitas itu," tegas Letkol Ibrahim.

Danyonif 514/SY ini juga mengatakan bahwa sinergitas, soliditas maupun solidaritas antara Polisi dan TNI dapat membangun kepercayaan masyarakat untuk menjaga kesatuan dan keutuhan NKRI. 

"Menjalin koordinasi dan komunikasi yang harmonis, TNI Polri dan pemerintah setempat serta warga masyarakat demi mewujudkan kota Bondowoso yang aman, tentram dan damai, itu adalah komitmen kami," tutup Perwira menengah TNI asal Ambon ini. (*)

Sidak Pasar Bersama Forkopimda, Kapolresta Malang Kota Ingatkan Tengkulak Agar Tidak Timbun Bahan Pokok*

*Jelang Ramadhan Polresta Banyuwangi Luncurkan Tim Patroli Samapta Presisi*

Polres Lamongan Berhasil Ungkap 29 Kasus Narkoba, 39 Tersangka Diamankan*

Kompak, Polisi bersama TNI dan BPBD Tangani Longsor yang Menimpa Rumah Warga*

PACITAN – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Arjosari, Pacitan, pada Senin (24/2/2025) siang mengakibatkan tanah longsor di Dusun Karang, Desa Jetiskidul. 

Peristiwa ini menyebabkan rumah milik Surono, warga RT 01 RW 05, tertimpa material longsor. Meski bagian dapur rumah mengalami kerusakan, beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Kapolres Pacitan, AKBP Agung Nugroho melalui Kapolsek Arjosari, Ipda Ferry Ardyanto, dalam laporannya menyebut bahwa hujan dengan intensitas tinggi mulai turun sekitar pukul 12.30 WIB. 

Sekitar satu jam kemudian, longsor terjadi di belakang rumah Surono. 

“Tebing setinggi kurang lebih 8 meter yang berada di belakang rumah mengalami longsor akibat curah hujan yang tinggi,” kata Ipda Ferry Ardyanto, Selasa (26/2).

Begitu menerima laporan, pihak Polsek Arjosari langsung mendatangi lokasi kejadian. 

Petugas juga berkoordinasi dengan pemerintah desa (Pemdes) serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pacitan untuk penanganan lebih lanjut.

Untuk menghindari risiko longsor susulan, pihak kepolisian mengimbau Surono dan keluarganya agar sementara waktu mengosongkan rumah dan menyelamatkan barang-barang berharga.

 “Kami sudah menyarankan agar penghuni rumah mengungsi sementara ke tempat yang lebih aman. Keamanan warga tetap menjadi prioritas,” ujar Ipda Ferry.

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, material longsor yang menimpa bagian dapur rumah Surono menyebabkan kerusakan cukup signifikan. 

Hingga saat ini, BPBD Pacitan tengah melakukan pendataan untuk menghitung total kerugian akibat bencana tersebut.

Kepala Pelaksana BPBD Pacitan, Erwin Andriatmoko juga mengingatkan warga yang tinggal di daerah rawan longsor agar lebih waspada, terutama saat curah hujan tinggi. 

“Kami mengimbau masyarakat yang tinggal di sekitar tebing atau lereng untuk selalu berhati-hati dan segera melapor jika melihat tanda-tanda pergerakan tanah,” pungkasnya. (*)

Cepat Dekat dan Bersahabat, Yanling Gratis Polres Ngawi untuk Masyarakat*

Kapolri Ajak Buruh Berpartisipasi Dalam Upaya Pemerintah Memperluas Lapangan Pekerjaan

Kapolri Harap Pusdiklat KSPSI Kabupaten Purwakarta Hasilkan Gagasan Perjuangan Kaum Buruh

Ny. Juliati Sigit Prabowo Kunjungan ke SLB Kemala Bhayangkari 2 Gresik

Gresik. Ketua Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Ny. Juliati Sigit Prabowo, didampingi Ketua Pengurus YKB Daerah Jawa Timur, Ny. Ade Imam Sugianto, Rabu (25/2/2025) pagi, berkunjung ke Sekolah Luar Biasa (SLB) Kemala Bhayangkari 2 Gresik, Jawa Timur.

Setibanya di sana, Ny. Juliati Sigit Prabowo, meninjau kegiatan belajar mengajar dan ekstrakurikuler. Setelahnya, ia menuju ruang kelas dan melihat pemberian makanan bergizi gratis (MBG) kepada siswa kelas XI dan XII.

Ny. Juliati Sigit Prabowo memberikan perhatian khusus terhadap perkembangan pendidikan di daerah-daerah yang membutuhkan perhatian khusus serta memberikan arahan tentang pentingnya peran keluarga dalam mendukung pendidikan. 

Sementara itu Dede Idawati selaku Kepala Sekolah SLB Kemala Bhayangkari 2 Gresik, menyampaikan terima kasih atas kedatangan Ny. Juliati Sigit Prabowo yang sudah memberikan supporting sistem yang luar biasa, sehingga SLB Kemala Bhayangkari 2 gresik menjadi inspiratif semua SLB di Jatim. 

”Banyak hal yang kami dapatkan prestasi prestasi menjadi sekolah inovatif sejak tahun 2024,” ungkap Kepala Sekolah Dede.

”Untuk menyambut ibu kapolri siswa dan siswi tadi juga bermain angklung. Mereka sangat cepat untuk belajar angklung karena kami sudah mengajar mereka sejak SD, SMP sampai SMA sehingga tidak lah sulit untuk komunikasi sama mereka,” lanjutnya.

Diakhir kunjungan, Ny. Juliati Sigit Prabowo memberikan tali asih kepada perwakilan Guru, Karyawan dan siswa SLB Kemala Bhayangkari 2 Gresik.

Kapolri Hadiri HUT ke-52 KSPSI, Apresiasi Perjuangan Kalangan Buruh

Selasa, 25 Februari 2025

Jadi Narasumber Retreat Kepala Daerah, Kapolri Bicara Pencegahan Korupsi

Irwasum Polri Pimpin Panen Jagung Serentak di Madiun, Wujudkan Astacita

Kapolri Tegaskan TNI-Polri Tetap Solid Usai Insiden Penyerangan Mapolres Tarakan

Magelang. Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menegaskan bahwa solidaritas antara TNI dan Polri tetap terjaga meskipun terjadi insiden penyerangan di Mapolres Tarakan oleh sejumlah prajurit TNI. Kapolri menegaskan bahwa kejadian tersebut tidak mengganggu sinergi kedua institusi dalam menjaga keamanan negara.

"Saya kira Pangdam dan Kapolda sudah mengambil langkah-langkah yang diperlukan. TNI dan Polri tetap solid serta terus bekerja sama dalam menjaga dan mengawal negeri ini," ujar Kapolri di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Selasa (25/2/2025) malam.

Kapolri menekankan bahwa insiden tersebut tidak akan mengganggu hubungan baik antara TNI dan Polri sebagai aparat penegak hukum. Menurutnya, Pangdam dan Kapolda telah menyiapkan langkah-langkah yang diperlukan untuk menangani situasi tersebut.

"(Apakah mengganggu solidaritas TNI-Polri?) Tidak ada. Karena sudah ada langkah-langkah yang akan dilakukan oleh Pangdam dan Kapolda," tegas Kapolri.

Dalam kesempatan itu, Kapolri juga mengimbau seluruh pihak untuk terus menjaga solidaritas dan sinergitas antara TNI dan Polri. Ia menegaskan bahwa kerja sama yang telah terjalin harus semakin diperkuat di berbagai sektor.

"Kita selama ini sudah menjalankan berbagai program bersama, termasuk mengawal kebijakan pemerintah, menjaga ketahanan pangan, serta melaksanakan tugas di lapangan. Ke depan, sinergitas dan solidaritas ini harus terus ditingkatkan," terangnya.

Kapolri juga menyatakan bahwa setiap pimpinan di kedua institusi memahami pentingnya menjaga kekompakan.

"Saya kira masing-masing komandan sudah memahami hal ini. Kami juga sepakat dengan Panglima TNI untuk terus menjaga serta meningkatkan sinergitas yang sudah ada," lanjutnya.

Sebelumnya, pada Senin (24/2) sekitar pukul 23.30 WITA, sekelompok oknum anggota TNI menyerang Mapolres Tarakan, mengakibatkan kerusakan pada fasilitas kepolisian.

Menanggapi insiden tersebut, Panglima Komando Daerah Militer (Kodam) VI/Mulawarman Mayor Jenderal TNI Rudy Rachmat Nugraha menyatakan bahwa pihaknya telah memeriksa sejumlah prajurit yang diduga terlibat.

"Memang benar semalam kami mendapat informasi bahwa di Tarakan terjadi insiden antara oknum anggota TNI dengan Polri. Namun, ini masih dalam tahap pemeriksaan," ujar Pangdam melalui Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) VI/Mulawarman, Kolonel (Kav) Kristiyanto, dalam keterangan yang diterima di Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara, Selasa (25/2).

Pangdam menegaskan bahwa pihaknya akan menindaklanjuti kejadian tersebut sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Polri Bongkar Jaringan Internasional Perdagangan Orang ke Bahrain

Sinergitas Polisi dan TNI Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Kota Mojokerto*

Polresta Malang Kota Berhasil Ungkap Tiga Kasus Pencabulan Dua Diantaranya Libatkan Ayah Kandung*

Jelang Ramadhan, Kapolres Pasuruan Ajak Warga Maksimalkan Satkamling Antisipasi 3C*

PASURUAN – Kasus pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) atau yang dikenal sebagai 3C menjadi atensi Polres Pasuruan Polda Jatim, terutama menjelang Ramadhan.

Kapolres Pasuruan, AKBP Jazuli Dani Iriawan mengatakan Sejumlah langkah pencegahan juga telah dilakukan, termasuk patroli rutin oleh Polres Pasuruan dan polsek jajaran di daerah serta jam-jam rawan.

Selain itu, Polres Pasuruan Polda Jatim juga mengaktifkan kring reserse guna mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan.

Kapolres Pasuruan mengimbau masyarakat untuk mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan (siskamling) dan segera melaporkan kejadian mencurigakan kepada Bhabinkamtibmas atau polsek terdekat.

"Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati karena kasus 3C masih sering terjadi," ujarnya kepada media di Mapolres Pasuruan, Selasa (25/02).

Untuk menekan angka kejahatan, Kapolres menegaskan bahwa jajarannya akan menindak tegas para pelaku sesuai dengan prosedur yang berlaku. 

"Kami terus melakukan upaya pencegahan dan penanggulangan agar situasi tetap kondusif," pungkasnya. (*)

Ny. Juliati Sigit Prabowo Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan SMK Kemala Bhayangkari, Tanda Komitmen Pendidikan

Polresta Sidoarjo Berhasil Ungkap 110 Kasus Narkoba Amankan 134 Tersangka*

Sinergitas Polres Probolinggo Bersama Mahasiswa Sukseskan Program MBG*

Senin, 24 Februari 2025

Bhayangkari PD Jawa Timur Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional Melalui Program P2L di Kota Wisata Batu

KOTA BATU – Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan dan mendukung program makan bergizi gratis, pemerintah terus mengoptimalkan Program Pekarangan Pangan Lestari (P2L).

Program tersebut sebagai solusi nyata dalam meningkatkan ketersediaan pangan sehat dan bergizi bagi masyarakat.

P2L juga bertujuan untuk mendorong masyarakat memanfaatkan lahan pekarangan sebagai sumber pangan mandiri, dengan menanam berbagai jenis sayuran, buah-buahan, serta beternak ikan atau unggas kecil.

Program tersebut pemanfaatannya adalah seluruh lahan pekarangan milik Polri, di sekitar kantor maupun di lahan - lahan yang belum produktif kemudian diaktifkan.

Hal itu seperti disampaikan oleh Kapolres Batu AKBP Andi Yudha Pranatha saat mendampingi Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Timur Ny. Ade Imam Sugianto, bersama Waka Polda Jatim Brigjen Pol Pasma Royce dan istri serta pejabat utama (PJU) Polda Jatim yang mengikuti Launching P2L di Kota Batu Jawa Timur, Senin (24/2).

Kapolres Batu AKBP Andi Yudha Pranatha menjelaskan, melalui pendekatan terintegrasi dan berkelanjutan, P2L ini dalam rangka mendukung ketahanan pangan dan Program Makan Bergizi Gratis (MBG).

"Program ini dilakukan secara terintegrasi dan berkelanjutan, dengan dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, komunitas, dan dunia usaha," ujar AKBP Andi Yudha Pranatha.

Ditambahkan oleh Kapolres Batu, Program P2L tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan produksi pangan lokal, tetapi juga memastikan setiap warga memiliki akses terhadap makanan sehat dan bergizi. 

"Kami juga mendorong hasil panen dari pekarangan masyarakat untuk dimanfaatkan dalam program makan bergizi gratis di sekolah-sekolah," ujarnya.

Ia juga menerangkan bahwa lahan P2L akan dikelola oleh Bhayangkari di masing - masing satuan wilayah untuk dapat memberikan manfaat.

“Harapan kita ke depan terjadi kemandirian ketika masing-masing wilayah itu mampu menyuplai di dapur umum yang terdekat,“ pungkasnya.

Untuk diketahui, Launching penguatan program P2L tersebut digelar serentak di seluruh Indonesia yang dipimpin langsung oleh Ketua Umum Bhayangkari pusat, Ny. Juliati Sigit Prabowo ( istri Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo) diikuti oleh seluruh jajaran pengurus Bhayangkari di tingkat Daerah dan Cabang (*)

Usai Curhat ke Kapolres Mojokerto Petani Jagung Lega Hasil Panen Diserap Bulog Sesuai HPP*

MOJOKERTO - Petani jagung di Jawa Timur khususnya Kabupaten Mojokerto saat ini bisa bernafas lega.

Pasca curhat ke Polres Mojokerto Polda Jatim saat panen raya beberapa waktu yang lalu tentang harga yang murah,Kapolres Mojokerto,AKBP Ihram Kustarto langsung menindaklanjuti dengan koordinasi bersama Bulog,Dinas Pertanian dan stakeholder.

Rakor dan anev program ketahanan pangan yang digelar Polres Mojokerto Polda Jatim itu menghasilkan keputusan yang menggembirakan bagi para petani jagung. 

Bulog akhirnya sepakat menyerap hasil panen komoditas jagung langsung dari para petani sesuai harga pembelian pemerintah (HPP).

AKBP Ihram menjelaskan, untuk mendukung ketahanan pangan, Polres Mojokerto memanfaatkan 32,8 hektare lahan tidur yang tersebar di 14 kecamatan untuk ditanami jagung 3 bulan lalu. 

Untuk menanam jagung sampai panen, pihaknya bekerja sama dengan kelompok-kelompok tani (poktan).

Saat ini, 17,58 hektare sudah dipanen. Hasilnya mencapai 103,4 ton jagung pipilan basah.

Sedangkan omzet panennya mencapai sekitar Rp 580 juta.

Karena sebagian dibeli perusahaan untuk diolah menjadi benih jagung. 

Sedangkan hasil panen jagung lokal dibeli perorangan di bawah harga pembelian pemerintah (HPP) Rp 5.500/Kg.

"Muncul masalah pasca panen, siapa yang membeli dengan harga berapa, sehingga kami anev untuk mencari solusi terbaik," jelasnya kepada wartawan di Mapolres Mojokerto, Sabtu (22/2/2025).

Rakor dan anev dipimpin langsung Kapolres Mojokerto AKBP Ihram Kustarto. 

"Hasil rakor, Bulog sepakat membeli hasil panen jagung langsung dari petani Rp 5.500/Kg, baik berupa pipilan basah maupun kering," ujar AKBP Ihram.

Harga itu lanjut AKBP Ihram sesuai dengan harga pembelian pemerintah (HPP).

Menurut AKBP Ihram, pihaknya akan meningkatkan kualitas penanaman jagung guna mendongkrak kuantitas panen.

"Ke depan akan dibeli Bulog dengan harga Rp 5.500/Kg mengabaikan kering maupun basah pipilan jagung,"pungkas AKBP Ihram.

Sementara itu, Kepala Bulog Cabang Mojokerto Muhammad Husin membenarkan keputusan tersebut. 

Meskipun berdasarkan SK Kepala Bapanas nomor 18 tahun 2025 tentang HPP Jagung di Tingkat Petani, Bulog ditugaskan membeli jagung dari petani seharga Rp 5.500/Kg pipilan jagung kering.

Namun pasca rakor dan anev itu, pihaknya berkomitmen membeli hasil panen jagung langsung dari petani Rp 5.500/Kg, baik berupa pipilan basah maupun kering. 

Menurut Husin, Bulog menanggung biaya pengeringan sekaligus biaya angkut dari petani ke mitra pengeringan jagung.

"Kami akan terjun ke lokasi, kami langsung dengan petani. Biaya angkut dari petani ke mitra pengeringan jagung juga kami tanggung," kata Husin.

Ia menjelaskan, setelah Jagung kering maka akan disimpan di gudang Bulog sebagai cadangan jagung nasional.

Husin memastikan sampai hari ini belum ada pembatasan volume penyerapan jagung petani dari Bulog Kanwil Jatim. 

Pihaknya akan berbagi dengan perusahaan swasta, sebab hasil panen jagung di Kabupaten Mojokerto juga menyuplai kebutuhan daerah lain.

"Saat ini belum ada target dari Kanwil, yang penting kami sudah bisa menyerap jagung petani,mulai hari ini," tegasnya.

Dikesempatan yang sama, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mojokerto Nuryadi menuturkan, produksi jagung di wilayahnya tahun 2024 mencapai 266.000 ton dengan area tanam sekitar 30.000 hektare. 

Sedangkan akhir 2025, pihaknya menargetkan produksi jagung menjadi 268.000 ton.

"Kami salah satu penyumbang terbesar kebutuhan jagung Jatim. Prediksi kami akhir 2025, produksi jagung 268.000 ton, belum termasuk tambahan dari Polres Mojokerto," tuturnya.

Realisasi keputusan Bulog menyerap jagung seharga Rp 5.500/Kg dinanti para petani. 

Seperti yang disampaikan Irwan (35), perwakilan petani jagung dari LMDH Mitra Wana Sejahtera, Desa Lebakjabung, Jatirejo, Mojokerto. 

Karena kelompoknya akan memanen jagung lokal dengan luas lahan sekitar 3 hektare pertengahan Maret nanti.

"Tambah bagus harga segitu (Rp 5.500/Kg). Selama ini jual ke tengkulak dengan harga murah," cetusnya.

Hanya saja, lanjut Irwan, kelompoknya kesulitan mendapatkan pupuk bersubsidi. 

Karena ia dan rekan-rekannya belum terdaftar dalam rencana definitif kebutuhan kelompok (RDKK). 

Sehingga terpaksa membeli pupuk nonsubsibdi jenis ZA seharga Rp 215-230 ribu/sak dan pupuk urea Rp 320 ribu/sak.

"Kami terpaksa pakai pupuk nonsubsidi untuk 3 kali pemupukan karena belum masuk RDKK. Harapannya bisa dapat pupuk bersubsidi," terangnya.

Harga jagung yang dijanjikan Bulog Cabang Mojokerto juga membuat senang kelompok tani Dusun Mendek, Desa Kutogirang, Kecamatan Ngoro. 

Sebab harapan mereka menuai untung dari menanam jagung sudah di depan mata.

Seperti yang dikatakan Sudiono, petani jagung di Dusun Mendek. Tak lama lagi ia akan memanen jagung jenis jago seluas 1,5 hektare. 

Hasil panennya diperkirakan lebih dari 8,5 ton jagung pipilan basah.

"Baru hari ini ada kepastian dari Bulog. Kalau harga Bulog, kami untung, bisa dapat Rp 2 juta/bulan. Nanti jualnya akan melalui Kapolsek untuk menghubungi Bulog dengan harga Rp 5.500/Kg pipilan basah," jelasnya.

Sedangkan hasil panen 3 hari terakhir, Sudiono terpaksa menjualnya ke tengkulak Rp 3.300/Kg pililan basah. 

"Panen kemarin sudah selesai, jual 8,5 ton laku Rp 3.300/Kg pipilan basah. Dapat untung cuma Rp 1 juta/bulan, kurang, tidak cukup untuk makan keluarga," ujarnya.

Perwakilan Pupuk Indonesia Mojokerto Singgih menjawab keluhan para petani. 

Menurutnya, para petani bisa mendaftar RDKK melalui petugas penyuluh lapangan (PLL) masing-masing. 

Pembaruan data RDKK dilakukan setiap 4 bulan. Sehingga paling cepat akhir April 2025 untuk pembaruan data. 

Untuk sementara waktu, para petani bisa menggunakan pupuk nonsubsibdi.

"Terkait belum terdaftar di RDKK bisa menghubungi PPL setempat. Setelah masuk di RDKK, bisa melakukan penebusan di kios," tandasnya. (*)

Kolaborasi Mahasiswa UIN Malang Bersama Polda Jatim Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional*

Satgas Pangan Polrestabes Surabaya Gelar Sidak di Pasar Tradisional Jelang Idul Fitri 1446 H

Minggu, 23 Februari 2025

Presiden Prabowo: BIP Danantara Akan Optimalkan Pengelolaan Kekayaan Negara

Presiden Prabowo Resmi Meluncurkan BPI Danantara

Jakarta. Presiden Prabowo Subianto resmi meluncurkan Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara), Senin (24/2/2025).

"Pada hari ini, Senin (24/2/2025), saya, Presiden Republik Indonesia, menandatangani UU Nomor 1 Tahun 2025 tentang perubahan ketiga atas UU Nomor 19 Tahun 2003 tentang BUMN. Dan PP Nomor 10 Tahun 2025 tentang Organisasi dan Tata Kelola Badan Pengelola Daya Anagata Nusantara," ujar Presiden Prabowo.

Sebelumnya, dalam forum World Government Summit di Dubai, Presiden Prabowo menjelaskan Danantara akan menginvestasikan sumber daya alam dan aset negara ke dalam proyek-proyek berkelanjutan seperti energi terbarukan, manufaktur canggih, industri hilir, hingga produksi pangan.

Pemerintah menargetkan investasi ini akan berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 8 persen.

Sebagai langkah awal, tujuh perusahaan BUMN strategis akan berada di bawah naungan Danantara. Ketujuh BUMN itu antara lain PT Pertamina (Persero), PT PLN (Persero), PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, dan MIND ID (Mining Industry Indonesia).

Kadiv Humas Buka Workshop : Jajaran Harus Perkuat Profesionalitas

Wakil Ketua Komisi III DPR Ajak Masyarakat Jaga Stabilitas Nasional

*Ulama di Jombang Dukung Seleksi Anggota Polri Jalur Hafidz Qur’an, Langkah Strategis Bentuk Karakter*

JOMBANG - Kepolisian Negara Republik Indonesia membuka penerimaan anggota Polri jalur santri pondok pesantren dan hafidz Al-Qur’an. 

Salah satu prioritas dalam proses rekrutmen ini mendapat dukungan ulama Pengasuh Ponpes di Jombang.

Pengasuh Ponpes MQ Jombang KH. Abdul Hadi Yusuf, S.H, menyambut baik dan mengapresiasi kebijakan seleksi penerimaan anggota Polri dari sumber para hafidz Al-Qur’an. 

"Hal ini adalah langkah yang sangat baik dan strategis dalam mewujudkan aparat Kepolisian yang tidak hanya memiliki keahlian dalam tugasnya, tetapi juga memiliki akhlak yang mulia serta jiwa yang berlandaskan nilai-nilai Al-Qur’an," ucap Sabtu (22/2).

Hal senada juga disampaikan oleh Pengasuh Pondok Pesantren Hamalatul Quran Jombang KH. Ainul Yaqin, S.Q, bahwa Polisi dari sumber hafidz Al-Qur’an akan menjadi cahaya di tengah masyarakat.

Dengan bekal hafalan dan pemahaman Al-Qur’an diharapkan anggota Polri dapat menyebarkan kebaikan, keadilan, dan keteladanan dalam bertugas.

"Ini adalah langkah besar untuk menghadirkan aparat penegak hukum yang berintegritas dan berakhlakul karimah," ucap KH. Ainul Yaqin.

Pengasuh Pondok Pesantren Hamalatul Quran Jombang menyampaikan terimakasih kepada Polri yang telah memberikan kesempatan berharga ini kepada para penghafal Al-Qur’an. 

"Terima kasih kepada Polri Semoga Allah SWT selalu memberikan kemudahan dan keberkahan dalam setiap langkah kita," sambungnya.

Sebagai informasi, Rekrutmen Proaktif Bintara Polri TA 2025 dari para Hafidz  Al-Quran ini sejalan dengan kebijakan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang menegaskan bahwa jalur rekrutmen santri tetap menjadi program utama dalam penerimaan Polri. 

Latar belakang pendidikan pesantren memberikan nilai tambah tersendiri bagi calon Polisi, terutama dalam hal pembentukan karakter, moral, dan etika yang baik.

Kesempatan ini terbuka bagi pria dan wanita dengan kualifikasi pendidikan mulai dari SMA/SMK, MA,  D3, hingga D4/S1 sesuai dengan jalur yang dipersyaratkan. 

Hal tersebut seperti disampaikan oleh Kapolres Jombang AKBP Ardi Kurniawan melalui Kabag SDM, Kompol Achmad Chairudin.

Kebijakan ini diharapkan dapat menjaring calon anggota Polri yang memiliki dedikasi tinggi dan berintegritas dalam menjalankan tugasnya di tengah masyarakat.

"Rekrutmen Polri tahun ini tetap mengedepankan prinsip BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel, dan Humanis)," ujarnya. (*)

Polres Pamekasan Amankan Tersangka Pencuri Kotak Amal Masjid*

Polres Pamekasan Amankan Tersangka Pencuri Kotak Amal Masjid*

Polres Pamekasan Amankan Tersangka Pencuri Kotak Amal Masjid*

Kapolres Probolinggo Datangi Lokasi Pastikan Penyebab Jatuhnya Batu Besar di Jalan Raya Paiton*

Jumat, 21 Februari 2025

Bentuk Kepedulian, Personel Operasi Damai Cartenz 2025 Salurkan Bantuan Sembako di Yalimo

Aske Mabel Dibekuk! Tokoh Masyarakat Yalimo: "Terima Kasih Satgas Ops Damai Cartenz-2025*

*Elelim –* Kepala Suku Yali-Yalimo, Akulak Lagoan, mengapresiasi keberhasilan Satgas Ops Damai Cartenz-2025 dalam menangkap Disertir Kepolisian Aske Mabel.

Penangkapan tersebut dilakukan pada Rabu, 19 Februari 2025, pukul 06.30 WIT di Distrik Abenaho, Kabupaten Yalimo. Aske Mabel diketahui kerap menebar teror di wilayah tersebut, sehingga membuat masyarakat merasa tidak aman.

Akulak Lagoan yang juga merupakan tokoh masyarakat Kabupaten Yalimo menyampaikan apresiasinya saat ditemui di Kampung Honita, Distrik Elelim, Kabupaten Yalimo, pada Jumat, 21 Februari 2025. 

Ia mengungkapkan bahwa sejak Aske Mabel membelot dan membawa kabur empat pucuk senjata api dari Polres Yalimo, masyarakat hidup dalam ketakutan.

“Kami sangat berterima kasih kepada Satgas Ops Damai Cartenz-2025 karena telah menangkap Disertir Kepolisian Aske Mabel dan mengamankan kembali senjata yang dibawanya. Ini membawa ketenangan bagi masyarakat Yalimo,” ujar Akulak Lagoan.

Ia juga mendoakan agar Satgas Ops Damai Cartenz-2025 selalu diberkati dalam menjalankan tugasnya. 

“Tuhan memberkati Satgas Ops Damai Cartenz-2025 di mana pun kalian bertugas,” tambahnya.

Lebih lanjut, Akulak Lagoan menegaskan bahwa dengan tertangkapnya Aske Mabel, situasi keamanan di Kabupaten Yalimo telah kembali kondusif. Ia berharap kejadian serupa tidak terulang lagi di masa mendatang.

“Pembangunan Kabupaten Yalimo memakan waktu bertahun-tahun, ada yang lima tahun, tiga tahun, hingga empat tahun. Jangan sampai tindakan kriminal seperti yang dilakukan Aske Mabel menghancurkan kedamaian hanya dalam waktu singkat. Kami masyarakat Yalimo tidak menginginkan hal itu terjadi,” pungkasnya.

Prof. Dr. Ir. H. Mohammad Bisri Dukung Seleksi Hafidz Al-Qur’an Untuk Calon Anggota Polri yang Berakhlakul Karimah*

*Polres Pasuruan Gandeng Media Gelar Baksos di Jumat Curhat*

Gelar Diagram, Polres Blitar Kota Bangun Komunikasi, Koordinasi dan Kolaborasi Bersama Mahasiswa*

Komitmen Berantas Perjudian, Polres Nganjuk Bongkar Arena Sabung Ayam

Tiga Pekan Polrestabes Surabaya Berhasil Ungkap 70 Kasus Curanmor, 42 Tersangka Diamankan*

SURABAYA - Empat Puluh Dua pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang meresahkan masyarakat diamankan Kepolisian Polrestabes Surabaya Polda Jatim.

Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Luthfie Sulistiawan mengatakan dari 42 tersangka itu adalah hasil ungkap 70 kasus curanmor.

"Sebagaimana komitmen yang saya sampaikan, kita akan terus melakukan upaya-upaya penanggulangan curanmor, mulai dari penyelidikan dan pengungkapan para pelaku terus kita lakukan," tegas Kombes Pol Luthfie, Jumat (21/2).

Dalam pengungkapan kasus kali ini Tiga pelaku di antaranya masih berstatus anak-anak. 

Dua pelaku lainnya saat ini masih dalam pemeriksaan dan pengembangan lebih lanjut. 

Para pelaku memiliki berbagai modus dalam melancarkan aksinya, namun mayoritas menggunakan kunci letter T untuk membobol kendaraan korban.

"Dari sekian banyak kejadian yang kita evaluasi, hampir semuanya terjadi merata sepanjang hari, baik pagi, siang, maupun malam," ujar Kombes Pol Luthfie.

Masih kata Kombes Pol Luthfie, dari 70 kasus, sebanyak 56 terjadi di pemukiman, 11 di jalan umum, dan 13 di tempat parkir.

Selain menangkap pelaku,Polisi juga menyita berbagai barang bukti, di antaranya 19 unit sepeda motor hasil curian, 12 kunci letter T, 30 lembar STNK, serta berbagai perlengkapan lain seperti plat nomor kendaraan dan jas hujan yang diduga digunakan dalam aksi kejahatan.

Kapolrestabes Surabaya juga mengimbau masyarakat untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan keamanan di lingkungan masing-masing. 

Ia mengajak warga untuk lebih aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dengan meningkatkan sistem keamanan seperti pemasangan portal dan sistem keamanan lingkungan (siskamling).

"Untuk seluruh warga Kota Surabaya, terutama di pemukiman, mari kita tingkatkan pengamanan lingkungan," ujarnya.

Selain itu, ia juga menyarankan masyarakat untuk menggunakan kunci ganda atau kunci rahasia untuk kendaraan mereka agar tidak mudah dicuri.

Dalam kasus ini, para pelaku akan dijerat dengan Pasal 362 atau 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan. 

Polisi juga terus melakukan pengembangan untuk menelusuri jaringan penadah yang menerima kendaraan hasil curian tersebut. (*)

Kabareskrim Pimpin Upacara Pemakaman Eks Wakapolri Komjen (Purn) Syafruddin

Kabareskrim Pimpin Upacara Pemakaman Eks Wakapolri Komjen (Purn) Syafruddin

Sambut Bulan Suci Ramadhan Bidhumas Polda Jatim Gelar Baksos Peduli ODGJ*

Kpomisi III DPR RI Apresiasi Polda Jatim Tangani Laka Bus di Batu*

SURABAYA - Ketua Tim (Katim) kunjungan kerja spesifik Komisi III DPR RI, Rano Al Fath mengapresiasi Polda Jawa Timur terkait penanganan peristiwa kecelakaan Bus Pariwisata di Kota Batu.

Apresiasi itu disampaikan oleh Rano Al Fath saat melaksanakan kunjungan kerja spesifik Komisi III DPR RI masa persidangan II tahun sidang 2024-2025 di Provinsi Jatim, Jumat (21/2).

Rano Al Fath, yang juga Wakil Ketua Komisi III DPR RI dari Fraksi PKB itu menilai Polda Jatim cepat dan tepat dalam penanganan kasus tersebut, dimana Polda Jatim dalam penetapan tersangka tidak berhenti hanya pada sopir namun juga pada penanggung jawab dalam hal ini pemilik perusahaan.

"Kami apresiasi langkah Polda Jatim dalam penanganan kasus kecelakaan Bus Pariwisata di Batu yang juga telah menetapkan pemilik perusahaan sebagai tersangka," ujar Rano Al Fath.

Dikatakan oleh Rano Al Fath, dalam penanganan kecelakaan tersebut, Ditlantas Polda Jatim sudah tepat ketika menetapkan penanggung jawab perusahaan sebagai tersangka ketika hasil pemeriksaan terdapat faktor kelalaian dari perusahaan tersebut.

Seperti diketahui, tabrakan beruntun yang terjadi di Kota Batu, Jawa Timur, pada Rabu, 8 Januari 2025, malam dipastikan karena Bus Pariwisata tersebut mengalami rem blong.

Hal itu dapat dipastikan setelah Ditlantas Polda Jatim bersama KNKT menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP).

Kecelakaan bus yang merenggut korban sebanyak 14 orang dengan rincian 4 orang tewas dan 10 orang menderita luka parah, sedang hingga ringan.

Sebelumnya, Bus Sakhindra Trans nopol DK 7949 GB diduga hilang kendali sejauh 2,3 kilometer dari titik awal Jalan Imam Bonjol hingga titik akhir di Jalan Patimura. 

Di sepanjang 2,3 kilometer itu, ada 7 titik tabrakan yang menyebabkan jatuh korban. (*)

Kamis, 20 Februari 2025

Pesantren di Kota Pasuruan Dukung Penuh Polri Rekrutmen dari Jalur Santri dan Hafidz Al-Qur'an*

Pesantren di Kota Pasuruan Dukung Penuh Polri Rekrutmen dari Jalur Santri dan Hafidz Al-Qur'an*

Polisi Berhasil Amankan Terduga Pelaku Kekerasan yang Mengakibatkan Korban MD di Gresik*

Rekrutmen Anggota Polri Jalur Santri dan Hafidz Qur'an Mendapat Dukungan Tokoh Agama Bojonegoro*

*Patroli Perintis Presisi Polres Pelabuhan Tanjungperak Mitigasi Kamtibmas Jelang Ramadhan, 10 Pemuda Pesta Miras Diamankan*TANJUNGPERAK - Menjelang bulan suci Ramadhan, Polres Pelabuhan Tanjungperak Polda Jatim meningkatkan upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Tim Patroli Perintis Presisi Satuan Samapta Polres Pelabuhan Tanjungperak Polda Jatim melakukan mitigasi kamtibmas dengan menggelar patroli.Hasilnya, 10 pemuda yang sedang pesta minuman keras (miras) di sentra kuliner sekitar Wisata Religi Sunan Ampel, diamankan oleh personel patroli, Rabu (19/2/2025) dini hari.Kasihumas Polres Pelabuhan Tanjungperak, Iptu Suroto, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mitigasi kamtibmas menjelang Ramadhan. "Berdasarkan laporan masyarakat, petugas kami bergerak cepat menindaklanjutinya dan mengamankan sejumlah pemuda yang sedang pesta miras, " ujarnya, Kamis (20/2/2025). Dari operasi tersebut, petugas mengamankan barang bukti berupa 10 botol arak Bali, 1 botol miras jenis Guinness, dan 1 buah gelas sloki. Kesepuluh pemuda tersebut kemudian dibawa ke Mapolres Pelabuhan Tanjungperak untuk dilakukan pembinaan."Mereka dilakukan tindak pidana ringan (tipiring)," jelasnya. Iptu Suroto menambahkan Unit Patroli Perintis Presisi Satsamapta Polres Pelabuhan Tanjung Perak akan terus melaksanakan patroli harkamtibmas di lokasi-lokasi yang berpotensi terjadinya gangguan kamtibmas, termasuk antisipasi aksi 3C (curat, curas, dan curanmor) dan kejahatan lainnya. "Dengan upaya preventif yang kami lakukan ini diharapkan bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, terutama menjelang bulan suci Ramadan, " pungkasnya. (*)

Harkamtibmas, Polres Situbondo Patroli Sambil Tambal Jalan Berlubang*

Harkamtibmas, Polres Situbondo Patroli Sambil Tambal Jalan Berlubang*

Anggota Polres Probolinggo Kota Raih Juara Satu Kasal Cup International Open Taekwondo Championship 2025*

Polres Bondowoso Berhasil Temukan dan Kembalikan 3 ekor Sapi yang Hilang Pemilik Tersenyum Riang*

Polres Mojokerto Panen Raya Jagung Hasil Olah Lahan Tidur untuk Ketahanan Pangan*

MOJOKERTO - Polres Mojokerto Polda Jatim melaksanakan panen raya tanaman Jagung yang berada di Dusun Mendek, Desa Kutogirang, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto, Kamis (20/02/2025).

Panen raya tanaman jagung ini merupakan hasil dari penanaman jagung yang sudah dilakukan pada 3 bulan yang lalu, sekitar bulan November 2024.

Kegiatan yang mengusung tema "Panen Raya Kita Wujudkan Ketahanan Pangan Menuju Indonesia Emas Tahun 2045" ini sebagai bagian dari upaya mendukung program ketahanan pangan nasional.

Panen raya tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Mojokerto AKBP Dr. Ihram Kustarto  bersama Pejabat Utama Polres Mojokerto, Forkopimcam Ngoro, dan Gapoktan Desa Kutogirang.

Kapolres Mojokerto AKBP Dr. Ihram Kustarto menyampaikan, bahwa Panen raya yang dilaksanakan ini merupakan wujud implementasi dalam mendukung Swasembada Pangan Nasional.

"Saya sampaikan apresiasi terhadap dukungan semua pihak yang telah berkontribusi dalam program ketahanan pangan ini," ungkap AKBP Ihram.

Kapolres Mojokerto berharap, kegiatan panen raya jagung ini dapat bermanfaat bagi para petani terutama bagi warga masyarakat Kabupaten Mojokerto. (*)

Rabu, 19 Februari 2025

Pengasuh Ponpes di Ngawi Dukung Rekrutmen Polri Kuota Prioritas Bagi Santri dan Hafiz Al-Qur’an*

Satgas Pangan Polres Mojokerto Kota Sidak Pasar Stok Bapokting Jelang Ramadhan Stabil*

Tingkatkan Keselamatan Lalu Lintas, Polres Jember Gelar Ramp Check Angkutan Umum*

Monitoring Bapokting, Polres Ngawi dan Tim Satgas Pangan Sidak Pasar dan Swalayan*

Kolaborasi Polres Pasuruan Kota dan Gapoktan Ubah Lahan Kering 9,7 Hektare Jadi Ladang Jagung yang Subur

Polri Raih Juara I Kategori Booth Terfavorit di Kampung Hukum 2025 Mahkamah Agung

Jakarta. Polri berhasil menyabet ranking pertama kategori booth terfavorit di pameran Kampung Hukum 2025 yang diselenggarakan Mahkamah Agung. 

Booth milik Polri ini mampu meraup total pengunjung hingga lebih dari 1.196 orang selama dua hari, 18-18 Februari 2025. 

"Penghargaan Juara I Kategori Booth Terfavorit pada Pameran Kampung Hukum yang diselenggarakan oleh Mahkamah Agung RI ini merupakan komitmen Bapak Kapolri mewujudkan Polri yang Presisi dan merupakan hasil karya inovasi dari anggota Polri dalam mewujudkan pelayanan yang profesional dan transparan kepada masyarakat ," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho, Rabu (19/2/2025).

Pada tahun ini, Polri diwakili oleh lima satuan kerja yaitu Korlantas Polri, Divhumas Polri, Divpropam Polri, Divkum Polri, dan Dittipidnarkoba Bareskrim Polri. Seluruhnya melaksanakan kegiatan  sosialisasi terkait berbagai inovasi dan layanan yang dimiliki Polri untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. 

"Sosialisasi yang dikemas dalam permainan dan game seru menjadikan booth Polri dari hari pertama sampai terakhir pameran tidak pernah sepi pengunjung," kata Kadiv Humas. 

Selain itu, Polri juga menghadirkan pelayanan SIM keliling, di mana pengunjung dapat memperpanjang SIM A dan C.

"Kami ucapkan terima kasih banyak kepada panitia yang terlibat dan rasa bangga tentunya menyertai capaian ini. Penghargaan ini seyogyanya menjadi motivasi kami bagi kami semua untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ujar Kadiv Humas.

Rilis Itwasum Polri**Taekwondo Garbha Presisi Polri Juara umum di Kejuaraan Internasional Taekwondo Kasal Cup 2 2025*

Kakorlantas Polri Terapkan Pendekatan Humanis dalam Menangani Masalah Lalu Lintas

Disertir Polres Yalimo Aske Mabel Ditangkap Satgas Ops Damai Cartenz 2025

Selasa, 18 Februari 2025

Bareskrim Polri Ungkap Modus Kecurangan di SPBU Sukabumi, Konsumen Dirugikan Hingga Rp1,4 Miliar Per Tahun

Jelang Ramadhan Satgas Pangan Polda Jatim Sidak Sejumlah Pasar Harga Bapokting Relatif Stabil*

SURABAYA - Dalam rangka memastikan ketersediaan barang kebutuhan pokok dan barang penting (Bapokting) aman selama masa Ramadan, Satgas Pangan Polda Jatim melakukan pengecekan di sejumlah tempat 

Kali ini Tim Satgas Pangan Polda Jatim, bersama Dinas terkait, melakukan pemantauan di pasar tradisional Wonokromo.

Pengecekan dipimpin langsung oleh Kanit III Subdit I Ditreskrimsus Kompol Harjanto Mukti Eko Utomo, S.I.K., M.H. selaku Wakil Ketua Tim Satgas Pangan Polda Jatim.

Turut dalam kegiatan sidak diantaranya Disperindag Provinsi Jawa Timur, Dinas Pertanian dan ketahanan pangan Provinsi Jawa Timur, Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur, Dinas Perkebunan Provinsi Jawa Timur, Perum Bulog Wilayah Jawa Timur dan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Jawa Timur.
 
Dirreskrimsus Polda Jatim Kombes Pol Budi Hermanto, S.I.K, M.Si., melalui Kanit III Subdit I Indagsi Kompol Harjanto Mukti Eko Utomo, S.I.K., M.H menjelaskan Satgas Pangan Polda Jatim bersama stakeholder terkait terus melakukan pengecekan dan pemantauan sejumlah harga barang kebutuhan pokok menjelang bulan suci Ramadhan.

"Kegiatan ini untuk mengantisipasi lonjakan harga yang tidak wajar dan memastikan ketersediaan stok bapokting di pasar," ujar Kompol Harjanto di Pasar Wonokromo Surabaya, Rabu (19/2).

Pada kegiatan pengecekan terhadap Bapokting kali ini, Tim Satgas Pangan Polda Jatim juga mencatat ketersediaan dan harga bapokting seperti beras, daging ayam, daging sapi, telur ayam, gula bawang, dan bahan pokok lainnya.

"Menjelang Bulan Ramadhan 1446 H, Bapokting  di Jawa Timur relatif stabil," ungkap Kompol Harjanto.

Kanit III Subdit I Ditreskrimsus Polda Jatim ini juga mengatakan, walaupun ada beberapa komoditi pangan mengalami kenaikan, tetapi masih dalam tahap wajar.

"Harga daging ayam tadi kami temukan naik dari Rp 34.000,- menjadi Rp.36.000,- artinya masih di bawah HET yang ditetapkan oleh Badan Pangan Nasional ( BAPANAS) yaitu Rp.40.000,- " ungkapnya.

Masih kata Kasubdit Indagsi Ditreskrimsus Polda Jatim, bahkan cabe rawit hari ini sudah mengalami penurunan menjadi Rp.40.000,-/kg dari yang semula Rp. 50.000,-/kg.

"Jadi ini kan kami antisipasi agar harga Bapoktin Tetap Stabil di Jawa Timur,” kata Kompol Mukti.

Ia menegaskan bahwa tim gabungan Satgas Pangan Polda Jatim akan terus menjaga ketersediaan Bahan Pokok Penting yang ada di wilayah Jawa Timur.

“Kami akan melakukan pengecekan terus hingga pasca Hari Raya Idul Fitri 1446 H, secara berkala walaupun nanti Lebaran sudah selesai," tegas Kompol Mukti.

Selain itu, berdasarkan penekanan dari Kapolda Jatim, Komjen Pol Imam Sugianto melalui Dirreskrimsus Polda Jatim, Kombes Pol Budi Hermanto agar giat satgas pangan ini betul- betul dapat memiliki nilai manfaat buat masyarakat secara luas.

Dengan demikian diharapkan  pula kepada pihak - pihak terkait agar turut serta mendukung serta membantu menjaga stabilitas Bapokting di Jawa Timur. 

"Semoga kegiatan satgas pangan polda jatim beserta dengan jajaran dapat memberi manfaat buat masyarakat, guna terus dapat menjamin ketersediaan serta dapat membantu menjaga stabilitas harga bapokting," pungkasnya. (*)

Polda Jatim Siapkan 706 Personel Jelang Pelantikan Kepala Daerah*

Polda Jatim Siapkan 706 Personel Jelang Pelantikan Kepala Daerah*

Warga Terharu saat Pemuda ODGJ di Gresik Dibantu Kapolres

Polres Jember Beri Perlindungan Hukum dan Solusi KTD, Cegah Kasus Pembuangan Bayi*

JEMBER - Dalam upaya memberikan pemahaman dan solusi terhadap kasus kehamilan tidak dikehendaki (KTD), Waka Polres Jember, Kompol Ferri Dharmawan, menghadiri dialog interaktif yang diselenggarakan oleh RRI Jember di Studio 1. 

Acara ini juga menghadirkan Sekretaris DP3AKB, Poerwahjudi, serta Penanggung Jawab Rumah Aman Karuna GPP Jember, Sri Sulistiyani, sebagai narasumber. Senin (17/2/2025)

Dialog yang mengangkat tema "Penanganan Kehamilan Tidak Dikehendaki di Jember" ini membahas berbagai aspek terkait perempuan dan anak yang menjadi korban. 

Dalam kesempatan tersebut, Kompol Ferri Dharmawan menjelaskan berbagai langkah perlindungan hukum yang diberikan kepada perempuan dan anak, sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Kompol Ferri Dharmawan mengatakan, kasus kehamilan tidak dikehendaki kerap kali melibatkan perempuan dan anak yang rentan terhadap tindak kekerasan serta eksploitasi. 

"Oleh karena itu, perlindungan terhadap mereka menjadi prioritas utama kami," ujar Kompol Ferri Dharmawan.

Selain membahas aspek hukum, dialog ini juga menyoroti pentingnya peran semua pihak dalam mencegah dan menangani kasus KTD. 

Poerwahjudi dari DP3AKB menekankan pentingnya edukasi dan pendampingan bagi korban, sementara Sri Sulistiyani dari Rumah Aman Karuna GPP Jember menegaskan peran rumah aman sebagai tempat perlindungan bagi perempuan dan anak yang membutuhkan bantuan.

Dengan adanya dialog ini, diharapkan kesadaran masyarakat terhadap penanganan kehamilan tidak dikehendaki semakin meningkat. 

Kompol Ferri Dharmawan juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama berperan aktif dalam melindungi perempuan dan anak dari berbagai bentuk kekerasan dan eksploitasi.

Wakapolres Jember mengatakan masalah ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah atau aparat penegak hukum saja, tetapi merupakan tanggung jawab bersama. 

"Semua pihak harus berkolaborasi untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi perempuan dan anak," pungkasnya. (*)

Operasi Keselamatan Semeru 2025 Polres Madiun Beri Helm dan Souvenir bagi Pengendara Tertib*

Satgas Pangan Polres Probolinggo Sidak Pasar Pastikan Ketersediaan dan Harga Bapokting Aman*

PROBOLINGGO,- Polres Probolinggo Polda Jawa Timur melakukan pengawasan dan pengecekan harga bahan pokok penting (Bapokting) di sejumlah tempat.

Kali ini tim Satgas Pangan Polres Probolinggo Polda Jatim sidak di pasar tradisional Semampir, Kraksaan untuk mengecek  ketersediaan bahan pokok menjelang bulan suci Ramadhan 1446 Hijriyah.

Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana melalui Kasat Reskrim AKP Putra Adi Fajar Winarsa mengatakan selain mengecek ketersediaan bahan pokok, anggota Unit Tipidter Satreskrim Polres Probolinggo juga memastikan agar harga bahan pokok tetap stabil. 

"Setelah dilakukan pengecekan di Pasar Semampir, harga bahan pokok baik beras, minyak, gula, dan lainnya dipastikan stabil dan ketersediaannya mencukupi kebutuhan warga Kabupaten Probolinggo," kata Kasat Reskrim, Selasa (18/2). 

Lebih lanjut Kasat Reskrim menambahkan, pihaknya akan terus melakukan pengecekan di lapangan antisipasi terjadi kelangkaan beras dan bahan pokok lainnya menjelang puasa Ramadhan 1446 Hijriyah. 

"Pengawasan ini terus kami lakukan untuk mengantisipasi adanya pedagang nakal yang menaikan harga bahan pokok melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET) pemerintah," ucap Kasat Reskrim. 

Dihimbau kepada masyarakat, untuk tidak belanja bahan pokok secara berlebihan.

"Belanja sesuai kebutuhan dan tidak perlu panic buying," pungkasnya.(*)

*Jelang Ramadhan Polres Ponorogo Gencarkan Razia, Antisipasi Balap Liar dan Premanisme*

Polda Jatim Dalami Kasus Pencemaran Nama Baik Seorang Pengusaha di Media Sosial*

Polda Jatim Dalami Kasus Pencemaran Nama Baik Seorang Pengusaha di Media Sosial*

Temui Tokoh di Jayapura, Ada Pesan Penting dari Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz 2025*

Senin, 17 Februari 2025

Satgas Pangan Polres Malang Pastikan Stok dan Harga Bahan Pokok Jelang Ramadhan Aman*

Personel Polres Lamongan Raih Dua Medali Kejurnas UNY Open Run and Jump Competition*

Personel Polres Lamongan Raih Dua Medali Kejurnas UNY Open Run and Jump Competition*

Kurang dari 24 jam Polres Pasuruan Berhasil Ungkap Penganiayaan Berujung Maut di Pandaan*

Polisi Peduli, Kapolres Gresik Lepas Rantai ODGJ dan Bantu Pengobatan*

Polisi Amankan 11 Pesilat Diduga Pelaku Pengeroyokan di Blitar, 3 Orang Telah Ditetapkan Tersangka*

Polisi Berhasil Ungkap Peredaran Narkoba di Banyuwangi, 63 Paket Sabu Disita dari Tersangka Pengedar*

Polri Mulai Persiapan Pengamanan Mudik Lebaran 2025

Kapolri dan Menhut Perkuat Sinergitas Upaya Perlindungan Kawasan Hutan

Polri-Kemenhut Tandatangani MoU, Komitmen Jaga Hutan Indonesia dengan Penegakan Hukum

Jakarta. Polri berkomitmen untuk membantu penegakan hukum di seluruh wilayah hutan Indonesia. Komitmen ini dilakukan melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kementerian Kehutanan (Kemenhut).

Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menyampaikan permasalahan yang kerap terjadi yakni mengenai kebakaran hutan. Kapolri mengatakan penyebab kebakaran hutan kerap terjadi lantaran adanya tindakan dari oknum-oknum yang tak bertanggung jawab.

"Kita akan menghadapi pergantian dari musim hujan ke musim panas, sehingga tentunya perlu ada langkah bersama dalam penegakan aturan, penegakan hukum terkait dengan potensi kebakaran hutan yang biasanya di dalamnya juga ada unsur kesengajaan yang dilakukan oleh oknum-oknum tertentu," ungkap Kapolri, Senin (17/2/2025).

Ia menyampaikan dengan adanya penandatanganan MoU ini, tentu akan menguatkan sinergitas antara Polri dengan Kemenhut terutama di bidang penegakan hukum. Kapolri menjamin Polri siap membantu dalam upaya penegakan hukum demi menjaga hutan Indonesia.

"Oleh karena itu tentunya, ini memperkuat sinergisitas kita dalam hal penegakan hukum dengan juga terkait dengan pelanggaran-pelanggaran hukum yang terkait dengan masalah kehutanan. Tentu Polri siap untuk melaksanakan back up, untuk betul-betul bisa menyelamatkan hutan kita, termasuk juga bagaimana kebijakan-kebijakan yang terkait dengan masalah kehutanan," tegas Kapolri.

Polri bersama Kemenhut menandatangani nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) mengenai penjagaan hutan dari bahaya kebakaran. Penandatanganan ini sebagai tindak lanjut dari perpanjangan MoU sebelumnya antara Polri dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Kapolri menjelaskan, penandatanganan MoU ini menjadi sangat penting dan sangat strategis dalam rangka melakukan kegiatan-kegiatan kerja sama ke depan. Ia mengatakan MoU ini sebagai acuan kerja sama Polri dengan Kemenhut selama kurun 5 tahun ke depan sebagai upaya untuk menghadapi berbagai macam persoalan.

Menteri Kehutanan (Menhut), Raja Juli Antoni mengungkapkan rasa senangnya bisa bekerja sama dengan Polri. Ia mengatakan sektor kehutanan memiliki tantangan yang besar terutama pada saat musim kemarau seperti timbulnya kebakaran hutan dan lahan alias karhutla.

"Kami dari Kementerian Kehutanan merasa sangat senang dan gembira karena kami tahu persis bahwa tantangan di sektor kehutanan ini sangat luar biasa besarnya terutama sebentar lagi kita akan menghadapi musim panas dan biasanya di musim panas inilah terjadi kebakaran hutan atau yang sering kita sebut sebagai karhutla," terang Menhut.

Ia menyebut kerja sama dengan Polri diyakini dapat menambah kekuatan untuk menjaga kelestarian hutan termasuk dari bencana-bencana kebakaran hutan yang kerap terjadi saat musim kemarau. Apalagi, menurut dia, Polri memiliki sumber daya manusia hingga ke pelosok-pelosok sehingga dapat memudahkan proses pengamanan hutan.

"Oleh karena itu salah satu poin, ya dari sebagian macam poin yang tadi disepakati adalah kerja sama untuk sama-sama menjaga hutan kita dengan keterbatasan SDM yang kami miliki tentu kerjasama dengan Kepolisian Republik Indonesia yang memiliki jaringan sampai ke pelosok-pelosok desa sampai ke tingkat tapak, itu akan sangat membantu kami dalam menjaga hutan," jelas Menhut.

Media Visit ke Kompas Gramedia, Kadivhumas Perkuat Sinergitas

Cipta Kondisi Jelang Ramadhan, Polisi Amankan Ratusan Botol Miras di Pamekasan*

Polda Jatim Gelar Silaturahmi dengan Netizen Jelang Pelantikan Kepala Daerah*

SURABAYA - Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) Polda Jatim menyelenggarakan acara silaturahmi dengan netizen Surabaya Raya dalam rangka Operasi Mantap Praja Semeru 2025. 

Kegiatan yang mengangkat tema "Membangun Sinergitas Humas Polda Jatim dan Netizen dalam Mewujudkan Kondusifitas Kamtibmas tahap Pelantikan Kepala Daerah Provinsi Jawa Timur" ini digelar pada Senin (17/2/2025) di Ketintang Surabaya.

Kabidhumas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran para tokoh masyarakat, tokoh agama, penggiat media sosial, mahasiswa dan tamu undangan lainnya. 

Kegiatan yang dikemas dalam bentuk cangkrukan atau obrolan santai ini bertujuan untuk menciptakan komentar-komentar positif di media sosial.

Pada acara ini juga mengevaluasi terkait pelaksanaan Pilkada serentak 2024 di Jawa Timur tahun lalu.

"Alhamdulillah, Jawa Timur secara umum pelaksanaan Pilkada 2024 berjalan lancar, aman dan kondusif," ungkap Kombes Dirmanto.

Kabidhumas Polda Jatim mengatakan bahwa pada tanggal 20 Februari yang akan datang akan dilaksanakan Pelantikan Gubernur Wakil Gubernur Jawa Timur terpilih, termasuk pelantikan beberapa Kepala daerah Kabupaten/Kota, kecuali dua daerah di Jawa Timur dari 38 yang masih bersengketa yaitu Pamekasan dan Magetan.

Ia menambahkan penetapan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih hasil pemilihan serentak 2024 itu sudah disampaikan oleh KPU pada 6 Februari lalu.

Oleh karena itu,menjelang momentum penting ini Polda Jatim melalui Bidang Humas mengajak para netizen untuk memberikan informasi yang menyejukkan kepada masyarakat, sehingga stabilitas Kamtibmas di wilayah Jawa Timur bisa terkendali dengan baik.

Kombes Pol Dirmanto mengatakan pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih adalah momen penting bagi pembangunan Jawa Timur. 

"Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menyambut dengan penuh kedamaian dan semangat persatuan," tegas Kombes Dirmanto.

Kabidhumas Polda Jatim ini menyebut kegaduhan di media sosial juga sangat berdampak pada stabilitas keamanan.

Untuk itu, Kombes Dirmanto meminta kepada seluruh pihak, khususnya tokoh masyarakat, tokoh agama, dan penggiat media sosial untuk menahan diri dari komentar-komentar yang bersifat mengundang reaksi seperti hate speech, hoax, hasutan, agitasi dan lain sebagainya.

Kombes Pol Dirmanto juga mengajak masyarakat untuk menyucikan hati dan tidak saling menghujat serta memposting berita-berita hoax yang belum tentu kebenarannya, terlebih menjelang bulan Ramadhan.

"Mari kita sama-sama ciptakan Jawa Timur lebih sejuk dan kondusif menjelang pelantikan kepala daerah," tutur Kombes Dirmanto.

Ia mengatakan, keamanan yang terpelihara akan memberikan dampak positif bagi masyarakat serta memastikan roda pemerintahan dan pembangunan daerah dapat berjalan dengan baik.

Untuk mewujudkan hal tersebut, Polda Jatim akan terus berkoordinasi, berkomunikasi dan berkolaborasi dengan segenap elemen masyarakat untuk menanggulangi hal-hal yang berpotensi menghambat proses pembangunan secara bersama, serta menjaga stabilitas keamanan di Jawa Timur. (*)

Minggu, 16 Februari 2025

Kapolda Jatim Beri Penghargaan untuk 366 Anggota dan Masyarakat Berprestasi

Polres Pelabuhan Tanjungperak Bekali Bhabinkamtibmas dengan Pelatihan PPGD*

Polres Pelabuhan Tanjungperak Bekali Bhabinkamtibmas dengan Pelatihan PPGD*

Laksanakan Program MBG Polres Bondowoso Dukung Wujudkan Generasi Sehat Berprestasi*

Dorong Produksi Pangan, Pak Bhabin Bantu Petani Bojonegoro Panen Jagung

Polisi Bersama TPID Kabupaten Bojonegoro Sidak Pasar Tradisoinal Jelang Ramadhan*

BOJONEGORO  -  Dalam mengantisipasi lonjakan harga kebutuhan pokok menjelang Bulan Ramadhan, Polres Bojonegoro Polda Jatim bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Bojonegoro melakukan sidak Pasar Tradisioanal di Wilayah Kabupaten Bojonegoro, Minggu (16/02/2025).

Kasatreskrim Polres Bojonegoro AKP Bayu Adjie Sudarmono, STK., S.I.K mengatakan kegiatan ini selain mengantisipasi kenaikan harga juga untuk mengetahui ketersediaan bahan pokok menjelang bulan Ramadhan.

Inspeksi mendadak (sidak) ke pasar tradisional untuk menjaga stabilitas keterjangkauan harga serta ketersediaan komoditas menjelang Bulan Ramadhan. 

"Pemantauan ini terus kami lakukan untuk hari dan waktunya sifatnya rahasia,” ucap AKP Bayu Adjie Sudarmono.

Sementara ini untuk bahan kebutuhan pokok berdasarkan hasil inspeksi yang dilakukan Polres Bojonegoro bersama TPID Bojonegoro seperti beras, telur, gula terpantau masih dalam kondisi normal untuk harga serta ketersediannya.

Selain bahan pokok tersebut, Polres Bojonegoro Polda Jatim bersama TPID Kabupaten Bojonegoro nantinya juga akan melakukan pantauan langsung kelapangan khususnya pada Disitributor minyak goreng, dari mulai minyak goreng curah hingga minyak goreng kemasan. (*)

Kompak, Polres Pasuruan Kota Bersih - bersih Sampah Bersama Ratusan Pesilat dari Berbagai Perguruan*

*Sinergitas Polres Probolinggo Bersama TNI Lestarikan Lingkungan Tanam Pohon di Gunung Bentar*

Sabtu, 15 Februari 2025

Hari Kedua Tour of Kemala 2025 Meriah, 1.794 Peserta Ramaikan Lintasan di Yogyakarta

Resmikan Irigasi di Kulonprogo, Kapolri Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Ketahanan Pangan

Kapolri dan Gubernur Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X Menanam Jagung Bersama

Jakarta. Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dan Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X menanam jagung bersama di Dusun Klaras, Canden, Jetis, Bantul, Yogyakarta.

Kegiatan ini bagian dari Gugus Tugas Polri Dukung Ketahanan Pangan.

Penanaman jagung bersama dilaksanakan di lahan tidur yang akan diubah menjadi lahan produktif untuk mendukung ketahanan pangan nasional.

Kapolri tampak didampingi Astamarena Kapolri Komjen Pol Wahyu Hadiningrat, Kakorlantas Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho, Kakorsabhara Baharkam Polri Irjen Pol M.H. Ritonga, Kadivpropam Polri Irjen Pol Abdul Karim, Kadivhumas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho, Kapusdokkes Polri Irjen Pol dr Asep Hendradiana serta Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan.

“Alhamdulillah, pada hari ini kita, bisa bersama-sama dengan masyarakat kelompok tani di Dusun Kralas, Jetis, Kabupaten Bantul melaksanakan kegiatan menanam jagung,” ujar Kapolri, Sabtu (15/2/2025).

Menurutnya, kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini merupakan rangkaian dari program penanaman jagung seluas satu juta hektar. 

“Kita juga berterima kasih bahwa hari ini kita bisa menanam di tanah kas desa dan tentunya ini merupakan kerjasama yang baik antara masyarakat, pemerintah desa dan Bapak Gubernur Ngarso Dalem yang banyak membantu menyediakan lahan yang ada di wilayah Jogja yang menjadi bagian dari program penanaman jagung yang dilaksanakan oleh rekan-rekan di wilayah,” jelas Kapolri.

"Harapan kita, kerja keras kita semua ini betul-betul bisa menghasilkan hasil yang optimal. Kita menargetkan bahwa pada tahun 2025 tidak ada lagi impor jagung,” tambah Kapolri.

Selain itu, Kapolri menyoroti peran penting Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam membantu petani serta memastikan penyerapan hasil panen oleh Bulog berjalan optimal. 

Ia juga menegaskan perlunya peningkatan fasilitas pengeringan jagung agar kualitas hasil panen lebih baik dan dapat diserap dengan harga yang menguntungkan bagi petani.

“Kami berharap upaya ini dapat meningkatkan kesejahteraan petani dan mendukung pertumbuhan ekonomi desa. Selain itu, program ini juga diharapkan dapat mendukung kebutuhan pakan ternak, sehingga harga pakan lebih terjangkau dan kualitas gizi ternak semakin baik,” ungkap Kapolri.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari para petani dan pemangku kepentingan di daerah. Diharapkan, dengan adanya program ini, Indonesia dapat mewujudkan swasembada jagung dan mengurangi ketergantungan pada impor dalam beberapa tahun ke depan.

Jumat, 14 Februari 2025

Jelang Ramadhan Satgas Pangan Polres Pelabuhan Tanjungperak Sidak Pasar Tradisional*

Jelang Ramadhan Satgas Pangan Polres Pelabuhan Tanjungperak Sidak Pasar Tradisional*

Jelang Ramadhan Satgas Pangan Polres Pelabuhan Tanjungperak Sidak Pasar Tradisional*

RILIS ITWASUM POLRI**Polsatwa Korsabhara Baharkam Polri Sukses Dukung Kunjungan Kenegaraan Presiden Turki ke Istana Bogor*

Respon Keluhan Masyarakat Saat Curhat Kamtibmas Polisi Kerja Bhakti Bersihkan Tumpukan Sampah di Jember*

Tour of Kemala 2025 Resmi Dimulai, 324 Peserta Berlaga di Criterium Yogyakarta

Yogyakarta – Ajang balap sepeda Tour of Kemala (ToK) 2025 resmi dimulai hari ini di Yogyakarta. Kompetisi yang diselenggarakan oleh Yayasan Kemala Bhayangkari ini menjadi wadah bagi pembibitan calon atlet balap sepeda Tanah Air.

Pada hari pertama, Sabtu (15/2), kategori Criterium digelar dengan total 324 peserta yang bertanding di lintasan cepat sepanjang 2,28 km. Para pembalap terbagi dalam sembilan kategori, dengan jumlah peserta terbanyak berasal dari Men Elite (62 peserta), sementara Women Open Amateur menjadi kategori dengan jumlah peserta paling sedikit, yakni 12 pembalap.

Flag off kategori Criterium dilakukan oleh Ketua Umum Bhayangkari, Ibu Juliati Sigit Prabowo, yang secara resmi melepas para pembalap untuk berlaga dalam ajang bergengsi ini.

Ketua Panitia Tour of Kemala 2025, Ibu Martha Dedi Prasetyo, menyampaikan bahwa event ini bukan sekadar kompetisi balap sepeda, tetapi juga memiliki manfaat luas bagi masyarakat.

"Ajang ini tidak hanya dirancang sebagai kompetisi olahraga, tetapi juga sebagai ruang interaksi budaya dan ekonomi yang berdampak positif bagi masyarakat. Kami berharap event ini dapat menjadi sarana pengembangan atlet balap sepeda Indonesia serta menginspirasi generasi muda untuk lebih aktif berolahraga," ujar Ibu Martha Dedi Prasetyo dalam keterangannya.

Selain Criterium, ToK 2025 juga menghadirkan dua kategori lainnya, yakni Tour dan Race, yang akan dilaksanakan besok, Minggu, 16 Februari 2025, dengan rincian sebagai berikut:

1. Race 123 km – Diperuntukkan bagi atlet profesional, yang akan menguji ketahanan dan stamina di jalur panjang.

2. Tour 55 km – Dikhususkan bagi komunitas dan penggemar sepeda, sebagai ajang bersepeda santai dengan atmosfer kompetitif.

Balapan Criterium 2,28 km yang digelar hari ini menantang para pembalap untuk berpacu dalam lintasan pendek dengan kecepatan tinggi. Atmosfer kompetisi yang ketat terlihat sejak pagi, dengan ratusan pembalap bersaing ketat untuk meraih podium juara.

Event ini juga mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan komunitas pesepeda. Kehadiran ratusan peserta dari berbagai kategori turut memberikan dampak ekonomi bagi Yogyakarta, khususnya bagi sektor pariwisata, kuliner, dan UMKM lokal.

Dalam kesempatan ini, Ibu Martha Dedi Prasetyo juga menjelaskan alasan pemilihan Yogyakarta sebagai lokasi penyelenggaraan Tour of Kemala 2025

"Pemilihan Yogyakarta sebagai lokasi Tour of Kemala tahun ini didasarkan pada beberapa faktor. Pertama, Yogyakarta adalah ibu kota pertama Indonesia. Kedua, akses transportasi yang mudah, baik melalui pesawat, bus travel, maupun jalur darat. Selain itu, kota ini menawarkan rute yang beragam, mulai dari yang cocok untuk pemula hingga yang menguras tenaga".

Lebih lanjut, Ibu Martha Dedi Prasetyo juga memaparkan jumlah total peserta dalam ajang ini serta keikutsertaan peserta dari negara asing:

"Total peserta dalam seluruh rangkaian Tour of Kemala 2025 mencapai 2.399 orang, dengan rincian: 326 peserta Criterium, 525 peserta Tour, dan 1.548 peserta Race. Untuk peserta dari luar negeri, ada tujuh negara yang ikut berpartisipasi, yaitu Singapura, China, Malaysia, Selandia Baru, Prancis, Filipina, dan Vietnam."

Dengan semangat sportivitas yang tinggi, Tour of Kemala 2025 diharapkan mampu melahirkan bibit-bibit unggul atlet balap sepeda Indonesia yang dapat bersaing di kancah internasional.

Balapan akan berlanjut hingga Minggu, 16 Februari 2025, dengan Race 123 km sebagai puncak kompetisi. Siapakah yang akan keluar sebagai pemenang? Nantikan terus perkembangan Tour of Kemala 2025!.

Polres Pacitan Amankan 27 Motor Tidak Sesuai Spektek Terlibat Balap Liar*

Operasi Keselamatan Semeru di Jumat Berkah Polres Tuban Ajak Masyarakat Tertib Lalin Dengan Berbagi Nasi Kotak*

Polresta Sidoarjo Berhasil Ungkap Dua Gudang Pengoplosan LPG, 5 Tersangka Diamankan*

SIDOARJO - Satreskrim Polresta Sidoarjo Polda Jatim berhasil mengungkap kasus penyalahgunaan niaga, berupa sindikat pengoplosan LPG 3 Kg subsidi pemerintah ke dalam tabung LPG 12 Kg non subsidi.

Pengoplosan LPG yang berhasil diungkap ada di Dua lokasi wilayah Sidoarjo tersebut, yakni dilakukan di dalam gudang di Desa Sepande dan Jalan Jenggolo.

Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing mengatakan pengungkapan ini berawal dari laporan masyarakat adanya sebuah tempat di Desa Sepande,dijadikan tempat pengoplosan isi tabung LPG subsidi 3 kg ke tabung LPG non subsidi 12 kg.

"Setelah mendapatkan informasi dari masyarakat langsung ditindaklanjuti oleh unit Pidek Satreskrim Polresta Sidoarjo dengan mendatangi lokasi," kata Kombes. Pol. Christian Tobing, Jumat (14/2/2025).

Di lokasi Polisi mendapatkan barang bukti dua mobil dari masing-masing lokasi, ratusan tabung LPG dengan berbagai macam ukuran, segel tabung LPG, jarum besar, jarum kecil, klem selang kompor, timbangan, selang regulator,  palu dan beberapa barang bukti lainnya.

Untuk tersangka yang berhasil diamankan dalam kasus pengoplosan LPG di Gudang Sepande, antara lain HNY (41 tahun), MJK (22 tahun), ACM (27 tahun), P (38 tahun) dan satu tersangka lagi di gudang Jenggolo yakni TG (62 tahun). 

"Para tersangka ini mengaku telah melakukan pengoplosan LPG sejak 2022," ujar Kombes. Pol. Christian Tobing.

Guna meraup keuntungan dari tindakan pengoplosan LPG 3 kg ke LPG 12 kg, tersangka membeli LPG 3 kg seharga Rp. 18.000 sebanyak empat tabung dengan nilai Rp.72.000. 

Selanjutnya setelah berhasil dioplos ke tabung LPG 12 kg, mereka jual kembali seharga Rp.150.000, sedangkan harga resmi tabung LPG 12 Kg yaitu Rp. 210.000 sampai dengan Rp. 215.000. 

Dengan demikian pelaku bisa meraup keutungan setiap penjualan tabung 12 kg sekitar Rp. 85.000 sampai dengan Rp. 118.000. 

Dalam sehari, mereka bisa memproduksi 100 tabung gas 12 kg dan mereka jual ke pembeli di wilayah Kabupaten Sidoarjo. 

"Namun masih terus kami kembangkan lagi, terkait penjualanya," jelas Kombes. Pol. Christian Tobing.

Atas perbuatan yang dilakukan tersangka dikenakan ancaman hukuman enam tahun penjara, sesuai Pasal 55 dan atau Pasal 53 UURI Nomor 22 Tahun 2001 tentang Migas sebagaimana diubah dalam Pasal 40 angka 9 UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang cipta kerja. (*)

Yayasan Kemala Bhayangkari Gelar Bakti Sosial Sekaligus Kegiatan Dukung Ketahanan Pangan

Kapolri Pimpin Kenaikan Pangkat 22 Pati Polri

Kamis, 13 Februari 2025

Kapolri Terima Audiensi FKN, Perkuat Komitmen Jaga Kerukunan

Jelang Ramadhan, Satgas Pangan Polrestabes Surabaya Sidak Pasar Tradisional Pastikan Harga Stabil

Kunjungan Wisatawan Meningkat Jelang Tour of Kemala 2025 di Yogyakarta

Satgas Pangan Polres Nganjuk Pantau Stok dan Harga Bahan Pokok Jelang Ramadan 1446 H*

NGANJUK - Menjelang Ramadan 1446 H, Satgas Pangan Polres Nganjuk bekerja sama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Nganjuk melakukan pengecekan ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok.

Pengecekan dilakukan di CV. Sami Mulyo dan Pasar Sayur Sukomoro pada Kamis (13/2/2025). 

Hasil pemantauan menunjukkan stok mencukupi dan harga relatif stabil.

Kapolres Nganjuk AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa pemantauan ini untuk memastikan masyarakat dapat memenuhi kebutuhannya dengan harga yang wajar. 

"Kami bersama Disperindag terus memantau distribusi dan harga bahan pokok agar tetap terkendali, terutama menjelang Ramadan," ujarnya.

Sementara itu Kasat Reskrim Polres Nganjuk AKP Julkifli Sinaga, S.I.K., M.H., menambahkan bahwa tidak ditemukan indikasi penimbunan atau lonjakan harga yang tidak wajar. 

"Kami berkoordinasi dengan Disperindag untuk memastikan distribusi berjalan lancar tanpa hambatan," jelasnya.

Satgas Pangan mencatat harga beras medium Rp11.500/kg, gula pasir Rp16.500/kg, minyak goreng curah Rp18.000/liter, cabai rawit merah Rp45.000/kg, dan daging sapi Rp110.000/kg. 

Pemantauan ini akan terus dilakukan guna menjaga stabilitas harga dan pasokan selama bulan Ramadan. (*)

Operasi Keselamatan Semeru 2025 Polres Jember Pasang Banner Peringatan di Perlintasan KA*

Operasi Keselamatan Semeru 2025 Polres Jember Pasang Banner Peringatan di Perlintasan KA*

Polres Probolinggo Salurkan Bantuan Untuk Warga yang Rumahnya Rusak Akibat Bencana Alam*

Rabu, 12 Februari 2025

Jelang Ramadhan Polres Pamekasan dan Tim Monitoring Bapokting Sidak Pasar*

Satu Komplotan KKB Pimpinan Aske Mabel, Nikson Matuan, Digiring ke Polda Papua

Jalin Sinergitas, Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz-2024 Kunjungi Pos Pamtas Yonif 512 di Oksibil

Oksibil – Dalam upaya memperkuat sinergi antarinstansi keamanan, Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz-2024, Kombes Pol Yusuf Sutejo, S.I.K., M.T., didampingi Kapolres Pegunungan Bintang, AKBP Anto Seven, S.I.K., M.H., mengunjungi Pos Pamtas Yonif 512 di Oksibil pada Selasa (11/02) siang. Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Operasi Damai Cartenz-2024 yang bertujuan untuk meningkatkan koordinasi dan kerja sama dalam menjaga keamanan di wilayah perbatasan.  

Pos Pamtas Yonif 512 merupakan pos penjagaan yang dikelola oleh TNI dan memiliki peran strategis dalam mengamankan wilayah perbatasan Pegunungan Bintang. Kehadiran Kasatgas Humas dan Kapolres Pegunungan Bintang ini menjadi momen penting untuk meninjau langsung kondisi lapangan serta membahas langkah-langkah kolaboratif dalam menghadapi tantangan keamanan di daerah tersebut.  

Dalam kunjungannya, Kombes Pol Yusuf Sutejo menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kerja keras personel Yonif 512. “Kami sangat mengapresiasi peran aktif TNI dalam menjaga keamanan di wilayah perbatasan. Sinergi antara Polri dan TNI adalah kunci utama dalam menciptakan keamanan yang berkelanjutan,” ujarnya.  

Kasatgas Humas juga menekankan pentingnya kolaborasi yang lebih erat antara Polri, TNI, dan masyarakat setempat. “Keamanan bukan hanya tanggung jawab satu pihak, tetapi tanggung jawab kita bersama. Mari kita terus tingkatkan koordinasi dan komunikasi untuk menghadapi segala bentuk ancaman,” tambah Yusuf Sutejo.  

Kunjungan ini juga dimanfaatkan untuk berdialog langsung dengan personel Yonif 512.  

Di akhir kunjungan, Kasatgas Humas berpesan agar sinergi antara Polri dan TNI terus diperkuat. “Kita harus selalu bersatu dan saling mendukung. Keamanan dan stabilitas di wilayah perbatasan adalah tanggung jawab kita bersama. Mari kita terus bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat,” tutup Yusuf Sutejo.  

Diharapkan, melalui kunjungan ini, sinergi antara Polri dan TNI di wilayah Pegunungan Bintang dapat semakin solid, sehingga keamanan dan ketertiban di daerah perbatasan dapat terjaga dengan baik.

Sukseskan Program MBG Polda Jatim Bangun Gedung SPPG di SPN*

Polda Jatim Gandeng Media Jaga Kondusifitas Jelang Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur*

Polresta Banyuwangi Bersama Kelompok Tani Tanam Jagung Serentak Gelorakan Swasembada Pangan*

BANYUWANGI – Polresta Banyuwangi Polda Jatim kembali menunjukkan langkahnya dalam mendukung Program Food Estate (Lumbung Pangan), yang merupakan progam Asta Cita Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

Program ini bertujuan meningkatkan swasembada pangan dan memperkuat ketahanan pangan nasional untuk kesejahteraan masyarakat.

Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Polsek Jajaran Polresta Banyuwangi mengandeng Instansi terkait dan warga masyarakat melalui kelompk tani menggelar acara penanaman jagung serentak di Polsek jajaran Polresta Banyuwangi pada Rabu (12/2/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung kapolsek masing masing wilayah Jajaran  bersama dengan TNI, BKPH, Puskesmas, Balai Penyuluh Pertanian, perangkat kecamatan dan desa serta Pokmas. 

Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol  Rama Samtama Putra,S.I.K., M.Si., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari upaya mendukung program Asta Cita, dalam  mencapai swasembada pangan dan meningkatkan produksi pangan lokal.

“Penanaman jagung ini adalah wujud komitmen kami untuk mendukung program Presiden RI. Dengan memanfaatkan lahan, serta memberikan dampak positif pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,”ujarnya.

Kapolresta Banyuwangi  berharap program ini dapat meningkatkan produksi pangan di wilayah  Banyuwangi sehingga kebutuhan masyarakat terpenuhi. 

"Kami juga berharap kegiatan ini, dari awal hingga akhir, membawa keberkahan bagi semua pihak yang terlibat,"ungkap Kombes Pol Rama Samtama Putra

Program ini kata Kombes Pol Rama Samtama Putra dilaksanakan secara serentak di Polsek yang dijadikan untuk program penanaman jagung.  

Lebih lanjut Kapolresta Banyuwangi mengatakan akan dilaksanakan perawatan dan pemeliharaan setelah penanaman ini dan akan dilakukan pemupukan guna menjaga pertumbuhan jagung. 

"Polresta Banyuwangi bersama dengan stage holder terkait dan  masyarakat berkomitmen dalam   mendukung ketahanan pangan nasional," pungkasnya. (**)

Polres Kediri Kota Beri Hadiah Helm SNI untuk Pengendara Roda Dua di Ops Keselamatan Semeru 2025*

Kapolri dan Ketua PBNU Bahas Keberagaman serta Isu Kekerasan di Pendidikan

Perkuat Sinergi, Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Silaturahmi dengan Ketua Dewan Adat Pegunungan Bintang*

Polres Situbondo Berhasil Ungkap Produsen Pupuk Cair Illegal*

Operasi Keselamatan Semeru 2025 Polisi Beri Tanda Jalan Berlubang di Sidoarjo*

SIDOARJO - Peduli keselamatan masyarakat saat berkendara, anggota Satlantas Polresta Sidoarjo Polda Jatim memberikan tanda cat warna putih pada bagian jalan berlubang di wilayah Kabupaten Sidoarjo, Selasa (11/2/2025).

Aksi simpatik polisi tersebut dalam rangka Operasi Keselamatan Semeru 2025 yang bertujuan menekan faktor fatalitas kecelakaan lalu lintas diantaranya karena kurangnya kewaspadaan pengendara terhadap jalan yang berlubang.

Selain kegiatan tersebut, anggota Satlantas Polresta Sidoarjo juga memasang banner himbauan pentingnya tertib berlalu lintas demi keselamatan berkendara di sejumlah titik strategis.

Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Christian Tobing melalui Kasihumas Polresta Sidoarjo Iptu Tri Novi Handono mengatakan pada Operasi Keselamatan Semeru 2025, pihaknya mengedepankan tindakan yang bersifat edukatif, humanis dan profesional.

"Masyarakat kami berikan edukasi pentingnya keselamatan berkendara dengan mematuhi peraturan lalu lintas, yang tentunya diiringi dengan upaya kepolisian secara humanis dan tetap profesional," ujarnya.

Ia juga menyampaikan,Operasi Keselamatan Semeru 2025 yang digelar dari tanggal 10 hingga 23 Pebruari 2025 itu juga upaya awal dalam mewujudkan keamanan,keselamatan,ketertiban dan kelacaran lalu lintas menjelang mudik lebaran nanti. 

Adapun target pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2025, seperti berboncengan lebih dari tiga, melawan arus, melebihi batas kecepatan, menerobos lampu merah, pengendara masih dibawah umur.

Selain itu juga pengemudi dalam pengaruh alkohol, pengendara tidak menggunakan helm, knalpot tidak sesuai spesifikasi teknis, pengemudi menggunakan HP saat berkendara dan pengemudi roda empat tidak menggunakan safety belt. (*)

Selasa, 11 Februari 2025

Peringati HPN 2025, Wartawan Bersama Polres Probolinggo Beri Bantuan Warga yang Terisolir Akibat Banjir*

Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kunjungi Pos Brimob di Oksibil dan Serambakon, Berikan Motivasi kepada Personel

Harumkan Nama Indonesia, Anggota Polri Ikuti Police Academy Exchange Program di UEA

Jakarta – AKP Muhammad Yogie Pratama, S.Tr.K., S.I.K., M.Sc., anggota Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter) Polri, terpilih sebagai perwakilan Indonesia dalam Police Academy Exchange Program yang diselenggarakan di Abu Dhabi Police College, Uni Emirat Arab (UEA). Program ini diikuti oleh 53 anggota kepolisian dari 30 negara.

Program pelatihan ini diselenggarakan oleh International Association of Chiefs of Police (IACP) bekerja sama dengan Kementerian Dalam Negeri UEA dan berlangsung selama empat bulan.

Dalam program ini, peserta akan mendapatkan pelatihan yang mencakup berbagai aspek kepolisian, di antaranya:

- Ilmu hukum dan kepolisian

- Keamanan dan administrasi kepolisian

- Pelatihan unit khusus (specialized unit)

- Latihan baris-berbaris dan fisik

- Latihan menembak

Program ini bertujuan sebagai studi banding ilmu kepolisian antarnegara, khususnya antara negara penyelenggara dengan negara peserta.

Menteri Dalam Negeri UEA, Saif bin Zayed Al Nahyan, mengucapkan selamat kepada seluruh peserta yang telah menyelesaikan pelatihan ini.

"Saya mengucapkan selamat kepada semua lulusan serta keluarga mereka atas prestasi ini. Saya mendoakan mereka sukses dalam melayani negara dan masyarakat dengan kepemimpinan yang bijaksana, dedikasi, dan ketulusan," ujarnya pada Selasa (11/2/25).

Di sisi lain, Kadiv Hubinter Polri, yang diwakili oleh Kabagkembangtas Kombes Pol. Priyo Waseso, S.Si., M.P.P., menyatakan bahwa program ini berperan penting dalam memperkenalkan Polri di kancah internasional.

"Melalui kegiatan pertukaran perwira ini, Polri dapat mengembangkan jaringan dengan kepolisian internasional, yang akan memudahkan koordinasi dalam mengatasi kejahatan lintas negara. Diharapkan, ke depan Polri terus mengirimkan perwakilan dalam program ini," jelasnya.

Dengan adanya program ini, diharapkan Polri semakin dikenal di tingkat global dan dapat memperkuat kerja sama dalam menghadapi berbagai tantangan keamanan internasional.

Sukseskan MBG, Ketua YKB Jatim Berbagi Makan Bergizi di TK Kemala Bhayangkari 78 Pamekasan*

*Polrestabes Surabaya Amankan 3 Terduga Pelaku Pengeroyokan di SPBU Banjar Sugihan*SURABAYA - Aksi pengeroyokan yang dipicu oleh konflik antar kelompok silat kembali terjadi di wilayah hukum Polrestabes Surabaya, Polda Jatim.Peristiwa itu terjadi pada Kamis (6/2/2025) dini hari di depan SPBU Banjar Sugihan, Kelurahan Manukan Kulon, Kecamatan Tandes Kota Surabaya.Polisi bergerak cepat dan berhasil menangkap Tiga terduga pelaku yang terlibat dalam insiden tersebut.Korban dalam peristiwa ini adalah seorang mahasiswa berinisial NI (20), warga Dusun Tarokan, Kabupaten Kediri. Sementara itu, kakaknya, AI (28), menjadi pelapor dalam kasus ini.Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Aris Purwanto mengungkapkan bentrokan ini bermula ketika sekitar 100 motor dari kelompok pesilat mengadakan konvoi dari Gresik menuju Surabaya. Saat melintas di kawasan Klakahrejo, Benowo, tepatnya di depan Warkop Favorit dan Warkop Sippo, konvoi tersebut terprovokasi oleh oknum dari kelompok silat lain yang berada di lokasi. "Akibatnya, terjadi pelemparan batu yang memicu ketegangan," tutur AKBP Aris, pada Selasa (11/02/2025).Mendengar insiden tersebut, warga yang tergabung dalam kelompok pesilat di kawasan Banjarsugihan segera bersiap siaga. "Mereka berkumpul di sekitar tugu yang terletak di Kelurahan Banjarsugihan, Kecamatan Tandes, untuk mengantisipasi konvoi yang melintas," ujar AKBP Aris.Ketika rombongan pertama melewati J&T Cargo Banjarsugihan, sekelompok oknum lainnya yang sudah bersiaga langsung melakukan pengejaran. Salah satu anggota pesilat yang tertinggal di belakang menjadi sasaran amukan massa. "Korban dikeroyok secara brutal hingga mengalami luka serius," tandasnya.Setelah menerima laporan, Unit Jatanras Satreskrim Polrestabes Surabaya Polda Jatim langsung melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap tiga pelaku yang diduga terlibat dalam pengeroyokan ini. Mereka adalah DEH (20), warga Jalan Tengger Raya Surabaya, MS (20), warga Jalan Banjarsugihan 1, Surabaya dan RAR (17), warga Manukan Tohirin No. 10, Surabaya.Dari hasil pengungkapan kasus ini, Polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti, termasuk rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian, enam potongan batu batako yang digunakan untuk menyerang, satu helm dalam kondisi pecah, pakaian yang dikenakan para pelaku saat kejadian, serta motor yang digunakan oleh salah satu pelaku, DEH.AKBP Aris mengimbau seluruh elemen masyarakat, khususnya anggota perguruan silat, untuk menahan diri dan tidak mudah terprovokasi.“Kami akan menindak tegas setiap bentuk aksi kekerasan yang mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat dan tidak ada toleransi bagi pelaku kriminalitas, apalagi yang dilakukan secara berkelompok,” tegasnya.Hingga kini, Polisi masih mendalami kasus ini dan tidak menutup kemungkinan adanya pelaku lain yang terlibat. Masyarakat yang memiliki informasi terkait kejadian ini diimbau untuk segera melaporkan kepada pihak berwajib. (*)

ami kerusakan akibat angin kencang yang melanda sejak Sabtu (8/2) pekan yang lalu.

Pendaftaran Akpol, Bintara, dan Tamtama Polri 2025 Dibuka hingga 6 Maret

Jakarta – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) resmi membuka pendaftaran seleksi penerimaan anggota melalui jalur Akademi Kepolisian (Akpol), Bintara, dan Tamtama untuk tahun 2025. Proses pendaftaran berlangsung mulai 5 Februari hingga 6 Maret 2025 dan dilakukan secara daring melalui situs resmi penerimaan Polri.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, mengonfirmasi bahwa rekrutmen ini merupakan kesempatan bagi generasi muda Indonesia untuk bergabung dengan institusi kepolisian dan berkontribusi dalam menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat.

"Polri membuka kesempatan bagi putra-putri terbaik bangsa untuk menjadi anggota kepolisian melalui jalur Akpol, Bintara, dan Tamtama. Pendaftaran sudah dibuka sejak 5 Februari dan akan berlangsung hingga 6 Maret 2025. Kami mengimbau kepada calon peserta agar mempersiapkan diri sebaik mungkin dan selalu mengikuti informasi resmi dari Polri," ujar Brigjen Trunoyudo, Selasa (11/2).

Polri menyediakan tiga jalur utama dalam rekrutmen tahun ini:

1. Akademi Kepolisian (Akpol) – Diperuntukkan bagi lulusan SMA/SMK yang ingin menjadi perwira Polri. Pendidikan di Akpol berlangsung selama 4 tahun dan lulusannya akan menyandang pangkat Inspektur Polisi Dua (IPDA).

2. Bintara Polri – Jalur ini mencakup Bintara Polisi Tugas Umum (PTU), Bintara Brimob, Bintara Polair, serta Bintara dengan keahlian khusus yaitu Bakomsus Tenaga Pendidik (Khusus Papua, Papua Barat, Papua Tengah, Papua Pegunungan, Papua Selatan dan Papua Baratdaya), Bakomsus Gizi, Bakomsus Tata Boga, BakomsusTenaga Kesehatan, Bakomsus Siber, Bakomsus Akuntansi dan Bakomsus Hukum.

3. Tamtama Polri – Membuka kesempatan untuk menjadi Bhayangkara Dua (Bharada) yang akan bertugas sebagai Tamtama Brimob dan Tamtama Polair.

Brigjen Trunoyudo menegaskan bahwa setiap jalur seleksi memiliki persyaratan umum dan persyaratan khusus, termasuk batas usia, tinggi badan, serta tes kesehatan dan psikologi.

"Proses seleksi ini dilakukan secara profesional, transparan, dan akuntabel. Kami menegaskan bahwa tidak ada pungutan biaya dalam setiap tahapan seleksi. Jika ada indikasi kecurangan atau pungutan liar, segera laporkan kepada kami," tambahnya.

Para peserta akan melewati beberapa tahapan seleksi, di antaranya:

- Verifikasi dokumen dan administrasi

- Tes akademik dan psikotes

- Pemeriksaan kesehatan dan kesamaptaan jasmani

- Wawancara dan uji kompetensi

Polri mengimbau masyarakat untuk selalu mengikuti informasi terbaru terkait rekrutmen ini melalui situs penerimaan.polri.go.id serta kanal resmi media sosial Polri.

"Kami mengajak generasi muda yang berintegritas, disiplin, dan memiliki semangat pengabdian untuk bergabung bersama Polri. Seleksi ini merupakan kesempatan emas bagi mereka yang ingin mengabdi kepada bangsa dan negara," pungkas Brigjen Trunoyudo.

Bagi calon peserta yang berminat, diharapkan segera melengkapi dokumen dan mempersiapkan diri menghadapi seleksi. Informasi lebih lanjut mengenai persyaratan, jadwal seleksi, serta tahapan ujian dapat diakses melalui situs resmi Polri atau langsung menghubungi panitia rekrutmen di Polda masing-masing wilayah.

Senin, 10 Februari 2025

Ketua YKB Jatim Berbagi Makan Bergizi di TK Kemala Bhayangkari 81 Sumenep*

Perkuat Sinergitas dan Soliditas TNI - Polri di Malang Kompak Laksanakan Karya Bakti pada HUT ke - 64 Kostrad*

Gelar Jumat Berkah Bersama Driver Ojek Online Polres Ponorogo Edukasi Keselamatan Berlalu Lintas*

Polres Malang Terjunkan Tim Tanggap Bencana Tangani Longsor di Jalur Wisata Bromo*

Operasi Keselamatan Semeru, Polres Trenggalek Bagi-bagi Helm Gratis*

TRENGGALEK - Menciptakan keamanan,keselamatan,ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas), Polres Trenggalek Polda Jatim menggelar Operasi Keselamatan Semeru 2025.

Hari pertama pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2025, Polres Trenggalek Polda Jatim membagikan belasan helm gratis ke pengguna jalan, salah satu sasarannya adalah anak-anak.

Kapolres Trenggalek AKBP Indra Ranudikarta, mengatakan pembagian helm tersebut sebagai salah satu bentuk edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya alat keselamatan diri.

Pihaknya menilai masyarakat masih banyak yang kurang perhatian untuk memberikan perlindungan terhadap anak-anak saat berkendara.

"Tidak hanya orang tua, tapi anak-anak juga harus dilindungi. Hari ini kami membagikan 15 helm," ujarnya, Senin (10/2).

AKBP Indra menjelaskan Operasi Keselamatan Semeru digelar selama 14 hari terhitung tanggal 10-23 Februari 2025. 

Operasi tersebut digelar juga dalam rangka menyambut Ramadan dan Idul Fitri.

Ada 10 sasaran operasi, di antaranya boncengan lebih dari satu, melebihi batas kecepatan, pengendara di bawah umur, tidak menggunakan helm SNI, tidak memakai sabuk keselamatan, berkendara sambil main HP, berkendara dalam pengaruh alkohol, melawan arus, knalpot brong, dan menerobos lampu merah.

Pihaknya berharap dengan pelaksanaan operasi tersebut tingkat kesadaran masyarakat untuk tertib berlalulintas semakin meningkat.

"Tidak hanya orang tua, tapi anak-anak juga harus dilindungi. Hari ini kami membagikan 15 helm," ujarnya. (*)

Kapolres Gresik dan Bupati Berbagi Makan Bergizi untuk Pelajar Sekolah Dasar*

*Polres Bondowoso bersama Forkopimda Gelar Baksos Salurkan Bantuan Pasca Banjir Bandang*

Minggu, 09 Februari 2025

Apel Gelar Pasukan di Polda Jatim,Senin(10/2).

*Operasi Keselamatan Semeru 2025 Polda Jatim Siagakan 4.448 Personel Gabungan*


SURABAYA - Operasi Keselamatan Semeru 2025 mulai digelar oleh Polda Jawa Timur bersama seluruh jajaran dan instansi samping, Senin 10 Januari 2025.

Operasi yang mengusung tema 'Tertib Berlalu lintas Guna Terwujudnya Asta Cita' ini akan dilaksanakan hingga 28 Pebruari 2025.

Dalam operasi Keselamatan Semeru 2025 ini, Polda Jatim melibatkan 4.488 personel yang terdiri dari 390 personel Satgas Polda, 4.098 personel dari satuan wilayah jajaran Polda Jatim.

Direktur Lalu lintas (Dirlantas) pada Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jatim, Kombes Pol Komarudin, menyampaikan, bahwa selama 14 hari kedepan akan ada perhatian ekstra di bidang lalu lintas. 

Ia menegaskan selama 14 hari kedepan, Ditlantas Polda Jatim bersama seluruh jajaran akan memfokuskan perhatian pada pengguna jalan.

"Kami akan melaksanakan kegiatan intensif, baik sosialisasi maupun penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menyebabkan kecelakaan dengan tingkat fatalitas tinggi," ujar Kombes Komarudin usai meKombes Komarudin mengatakan, target operasi pada pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2025, seperti berboncengan lebih dari tiga, melawan arus, melebihi batas kecepatan, menerobos lampu merah, pengendara masih dibawah umur.

Selain itu juga pengemudi dalam pengaruh alkohol, pengendara tidak menggunakan helm, knalpot tidak sesuai spesifikasi teknis, pengemudi menggunakan HP saat berkendara dan pengemudi roda empat tidak menggunakan safety belt.

Kombes Komarudin juga mengatakan, Operasi Keselamatan Semeru 2025 ini dalam rangka cipta kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) menjelang Idul Fitri 1446H Tahun 2025. 

Selain itu lanjut Kombes Pol Komarudin, Operasi Keselamatan Semeru 2025 ini lanjut juga bertujuan untuk mendukung visi Indonesia Emas 2045 dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia, agar menjadi pengguna jalan disiplin dan bertanggung jawab.

"Dengan demikian diharapkan angka kecelakaan lalu lintas di Jawa Timur bisa diminimalisir," tutup Kombes Pol Komarudin. (*)

Polres Magetan Pantau Stok LPG 3 Kg di Agen dan Pangkalan, Pastikan Distribusi Lancar*

Polres Situbondo dan Bhayangkari Salurkan Bantuan kepada Warga Terdampak Banjir*

Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan Semeru 2025, Wakapolda Jatim Tekankan Kamseltibcarlantas*

Wujudkan Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polres Nganjuk Ajak Warga Manfaatkan Lahan Sela*

Sinergitas Polisi bersama TNI di Kediri, Gelar Baksos Bantu Warga Terdampak Bencana Alam*

Polrestabes Surabaya Bongkar Peredaran Narkotika Senilai 10,9 Milliyar Selamatkan 61 Ribu Jiwa*

Cerianya Siswa TK Kemala Bhayangkari 42 Kota Kediri Mendapat Makan Bergizi Gratis*

http://www.wartacarita.media/2025/02/ketua-dpd-hkti-jatim-apresiasi-kapolsek.html

Sabtu, 08 Februari 2025

Ketua DPD HKTI Jatim Apresiasi Kapolsek Ambulu Polres Jember Sukseskan Program Ketahanan Pangan*

*Bupati Terpilih H. Sugiri Sancoko Apresiasi Polres Ponorogo Kawal Pilkada Hingga Tuntas*

PONOROGO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ponorogo resmi menetapkan H. Sugiri Sancoko, SE, MM, dan Hj. Lisdyarita, SH, sebagai Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo terpilih dalam Pemilihan Serentak 2024. 

Penetapan ini disampaikan dalam Rapat Pleno Terbuka yang digelar di Gedung Sarana Praja, Jumat (7/2/2025).  

Acara tersebut dihadiri oleh Forkopimda Ponorogo, Ketua KPU dan Bawaslu Kabupaten Ponorogo, pasangan calon, perwakilan partai politik, pemantau pemilu, serta berbagai organisasi masyarakat seperti NU, Muhammadiyah, HMI, PMII, GMNI, IMM, IKAPMII, KAHMI, dan PAGMNI.  

Pada Rapat Pleno Terbuka sejumlah personel Polres Ponorogo Polda Jatim juga disiagakan untuk mengawal dan memberikan jaminan keamanan.

Bupati terpilih Sugiri Sancoko menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam proses demokrasi ini. 

Ia juga mengapresiasi Polres Ponorogo dan jajarannya yang telah mengawal tahapan Pilkada 2024 hingga tuntas.

“Kami apresiasi dan berterimakasih kepada Polres Ponorogo yang bekerja keras dalam pengawalan dan pengamanan selama tahapan Pilkada," ungkap Sugiri Sancoko.

Sementara itu, Kapolres Ponorogo, AKBP Andin Wisnu Sudibyo mengatakan, berkat sinergi semua pihak, Pemilukada 2024 di Ponorogo berlangsung aman dan kondusif.

"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendukung paslon yang telah menjalani proses ini dengan damai," ungkapnya.  

Rangkaian kegiatan ditutup dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) Nomor 11 Tahun 2025 dari KPU kepada pasangan calon terpilih, disaksikan oleh Forkopimda Ponorogo. 

Penetapan ini menandai berakhirnya proses panjang Pemilukada 2024 dan menjadi awal perjalanan baru bagi kepemimpinan Kabupaten Ponorogo ke depan.( * )

Camat Winongan Apresiasi Polres Pasuruan Aktif Gelorakan Swasembada Pangan*

Polri Telah Menemukan Mayat di Bacan Timur, Diduga Awak Media yang Hilang Saat Insiden Speedboat Basarnas

Polres Madiun Kota Temukan dan Serahkan Motor yang Hilang, Korban Curanmor Tersenyum Riang*

KOTA MADIUN || Nitra Cahnia (35) warga Kelurahan Nambangan Kidul , Kecamatan Manguharjo Kota Madiun salah satu korban curanmor kini tampak riang.

Pasalnya, motor Vario miliknya yang hilang digondol maling, berhasil ditemukan oleh Polres Madiun Kota Polda Jatim.

Awalnya, meski sudah lapor Polisi, ia tak berharap motornya ditemukan kembali.

Karena meski pelaku pencurian motor (curanmor) berhasil ditangkap, belum tentu motornya juga berhasil ditemukan.

"Saya awalnya pasrah, yang penting sudah lapor Polisi," ungkap Nitra.

Namun perkiraan Nitra ternyata tak seperti kenyataan, setelah Satreskrim Polres Madiun Kota Polda Jatim memberikan kabar bahwa motor dan pelaku curanmornya telah diamankan.

"Saya kaget seakan tak percaya, Alhamdulillah terimakasih kepada Bapak Kapolres Madiun Kota, motor saya ditemukan dan sudah dikembalikan ke saya," ucap Nitra tersenyum riang, Sabtu (8/2).

Nitra juga mengungkapkan, tak percuma ia lapor Polisi ketika motornya dicuri maling.

Kini tersangka yang diduga terlibat pencurian motor Nitra Cahnia tersebut telah diamankan Polisi.

Tersangka berinisial WS (40) warga Sampang Madura dan DAS (48) warga Wungu Madiun.

Hal serupa juga dialami Kusnadi, yang beberapa waktu lalu sepeda motor Honda Beat nya hilang digasak maling.

Awalnya ia pasrah, namun hal tak terduga motornya ditemukan oleh Satreskrim Polres Madiun Kota Polda Jatim.

"Alhamdulillah, motor saya sudah diserahkan oleh Pak Kapolres Madiun Kota," ujar Kusnadi.

Tersangka yang terlibat pencurian motor Kusnadi kini juga telah diproses hukum oleh Polres Madiun Kota Polda Jatim.

Tersangka berinisial TH warga Sawahan Madiun yang berptofesi sebagai sopir.

Sementara itu  Kapolres Madiun Kota AKBP Agus Dwi Suryanto SIK.,MH.,menjelaskan bahwa pengembalian barang bukti ini merupakan bentuk nyata pelayanan Polisi kepada masyarakat.

“Pengembalian barang bukti sepeda motor ini dilaksanakan dalam rangka memberikan perlindungan dan pengayoman Polisi kepada masyarakat," ungkap AKBP Agus.

Dalam jumpa pers tersebut Kapolres Madiun Kota memastikan bahwa siapapun yang berbuat kriminal  di wilayah hukum Kota Madiun akan ditindak tegas.

"Kami berkomitmen untuk mengungkap semua  kasus kriminal dan kejahatan secara tuntas dan memberikan rasa aman bagi masyarakat",tutupnya. (*)

Ketua YKB Jatim Salurkan Makan Bergizi Gratis di Situbondo dan Bondowoso*

Ketua YKB Jatim Salurkan Makan Bergizi Gratis di Situbondo dan Bondowoso*

Polres Pamekasan Komitmen Berantas Tindak Kriminal 16 Tersangka Kasus Curanmor dan Narkoba Diringkus*

Jelang Ramadhan, Polres Probolinggo Lakukan Pengecekan LPG di SPBE, Pastikan Stok Aman*

Jumat, 07 Februari 2025

Polisi Berhasil Amankan Residivis Pembobol Kotak Amal Masjid di Kota Malang*

Gotong Royong, Polisi Bersama TNI dan Warga Bersihkan Material Banjir Bandang di Bondowoso*

Ketua YKB Jatim Salurkan Makan Bergizi Gratis di Situbondo dan Bondowoso*

SITUBONDO – Puluhan anak-anak TK Kemala Bhayangkari 28 Situbondo tampak ceria dan senang saat mendapatkan makan bergizi gratis dan juga kotak jajan hingga alat tulis dari Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Jawa Timur Ny. Ade Imam Sugianto.

Istri dari Kapolda Jatim,Irjen Pol Imam Sugianto tersebut membagikan makanan bergizi bersama Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Jawa Timur, Jumat (7/2/2025).

Ny. Ade Imam Sugianto mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan di beberapa wilayah di Jawa Timur itu bertujuan untuk turut mensukseskan program pemerintah dalam pemberian makan bergizi gratis kepada para pelajar.

"YKB Daerah Jawa Timur berkomitmen turut mensukseskan program pemerintah yaitu pemberian makan bergizi gratis," ujar Ny. Ade Imam Sugianto saat berbagi makanan bergizi di TK Kemala Bhayangkari 28 Situbondo.

Dalam kegiatan tersebut, Ny. Ade Imam Sugianto juga didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Situbondo Ny. Cania Rezi Dharmawan.

Selain di Situbondo, rombongan Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Jawa Timur juga berbagi makanan bergizi di TK-KB Kemala Bhayangkari 25 Wonosari Bondowoso.

Di Kabupaten Bondowoso Ketua YKB Jatim Ny. Ade Imam Sugianto disambut oleh Kapolres Bondowoso, AKBP Harto Agung Cahyono didampingi Ketua Pengurus YKB Cabang Bondowoso, Ny.Abel Harto Cahyono.

Istri Kapolda Jatim,Irjen Pol Imam Sugianto tersebut juga memberikan bantuan sosial kepada guru dan karyawan sekolah sebagai bentuk kepedulian terhadap tenaga pendidik.

“Kegiatan ini juga wujud nyata dukungan Bhayangkari terhadap dunia pendidikan," pungkas Ny. Ade Imam Sugianto. (*)

Kompak, Polisi dan TNI bersama Warga Pasang Bronjong Antisipasi Banjir Susulan di Situbondo*

Kompak, Polisi dan TNI bersama Warga Pasang Bronjong Antisipasi Banjir Susulan di Situbondo*

Jumat Berkah, Polisi Berbagi Nasi Kotak untuk Warga di Sidoarjo*

Polri Kembali Tangkap Pelaku Baru Video Deepfake yang Catut Nama Pejabat Negara

Kamis, 06 Februari 2025

Polresta Banyuwangi dan Pemkab Bentuk Satgas Untuk Pencegahan PMK Jelang Ramadhan*

Polresta Banyuwangi dan Pemkab Bentuk Satgas Untuk Pencegahan PMK Jelang Ramadhan*

Polres Ponorogo Jalin Silaturahmi Dengan Perguruan Silat Ajak Jaga Kamtibmas*

Polres Pasuruan Bentuk Timsus Tingkatkan Patroli Malam Cegah Kejahatan Jalanan dan Curanmor*

*Ketua YKB Jatim Ade Imam Sugianto Kunjungi TK Kemala Bhayangkari 23 Lumajang, Berikan Makan Bergizi Gratis*

Aksi Heroik Anggota Polres Bangkalan Tolong Ibu Melahirkan di Dalam Truk Saat Melintasi Jembatan Suramadu*

BANGKALAN - Aksi heroik dilakukan anggota Satuan Samapta Polres Bangkalan Polda Jatim di jembatan Suramadu saat ada sebuah truk melintas dari Madura menuju Surabaya.

Awalnya anggota Satsamapta Polres Bangkalan Polda Jatim itu melakukan patroli rutin di Jembatan Suramadu pada Selasa tengah malam kemarin (04/02). 

Saat itulah mereka lalu diteriaki sopir yang meminta tolong. 

Kalimat permintaan tolong dengan nada suara sedikit bergetar dari sopir truk tronton itu tentu saja membuat Bripda Naufal kaget.

Apalagi, pria itu juga mengatakan kalau kondisi istrinya di dalam kabin truk sudah mulai kesakitan karena menahan kontraksi jelang melahirkan.

Namun di tengah situasi itu, ia berupaya tetap tenang dengan menghubungi Kanit Patroli Satsamapta Polres Bangkalan, Aiptu Syahril Undianto untuk berkoordinasi.

Menggunakan kendaraan operasional Satsamapta Polres Bangkalan Polda Jatim, Bripda Naufal pun akhirnya mengawal truk itu melaju hingga keluar Jembatan Suramadu di sisi Surabaya.

 Sementara personil Pam Obvit Satsamapta Polres Bangkalan menghubungi pihak puskesmas terdekat, Puskesmas Semampir.

Bripda Naufal, mengaku mulai bisa bernafas lega setelah mendengar suara tangisan jabang bayi dari dalam ruang kemudi truk tronton yang disopiri ayahnya. 

“Alhamdulillah, ibu dan bayi tertolong,” ungkapnya.

Sementara itu, Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono, mengapresiasi langkah cepat para personel Samapta di bawah pimpinan Kasat Samapta AKP Buntoro dalam upaya memberikan pertolongan terhadap seorang ibu menjelang kelahiran bayinya.

Ia mengatakan jika aksi ini bermula saat Anggota Sat Samapta Polres Bangkalan melaksanakan patroli di area kota menyisir ke objek vital seperti ke jalan kembar Kinibalu, hingga akses Jembatan Suramadu. 

"500 meter dari anggota yang melaksanakan patroli, ada seorang sopir truk yang meminta tolong kebingungan karena istrinya melahirkan secara mandiri, Alhamdulillah, dengan respon cepat anggota di lapangan, ibu dan bayi tersebut selamat," ujar AKBP Hendro. 

AKBP Hendro juga menambahkan jika petugas di lapangan lebih mengutamakan keselamatan ibu dan bayi tersebut, sehingga tidak bertanya identitas sopir truk dan istrinya tersebut. 

Namun, Kapolres Bangkalan mengatakan jika truk tersebut melaju dari arah Madura menuju Surabaya. 

"Saya ucapkan terimakasih banyak buat pak polisi yang sudah membantu saya," ujar pak Sopir truk.

Tak hanya sang sopir, Kapolres Bangkalan juga mengucapkan terimakasih atas kerjasama dan respon cepat dari pihak puskesmas. 

"Untuk Puskesmas Semampir, terimakasih atas respon cepatnya, pelayanan yang luar biasa," tutup AKBP Hendro. (*)